Dark/Light Mode

Beasiswa BSI Scholarship Pelajar 2024 Dibuka, Simak Syarat Dan Ketentuannya

Selasa, 21 Mei 2024 20:40 WIB
BSI Maslahat kembali membuka program beasiswa pendidikan yang diperuntukan bagi pelajar kelas 11 SMA/SMK/Sederajat berprestasi di seluruh Indonesia. (Foto: Ilustasi BSI)
BSI Maslahat kembali membuka program beasiswa pendidikan yang diperuntukan bagi pelajar kelas 11 SMA/SMK/Sederajat berprestasi di seluruh Indonesia. (Foto: Ilustasi BSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - BSI Maslahat kembali membuka program beasiswa pendidikan yang diperuntukan bagi pelajar kelas 11 SMA/SMK/Sederajat berprestasi di seluruh Indonesia.

BSI Scholarship Pelajar merupakan program yang diinisiasi oleh BSI Maslahat dan Bank Syariah Indonesia.

Harapannya dengan adanya program ini dapat membentuk peserta didik yang memiliki akidah dan akhlak yang baik serta motivasi dalam membangun prestasi baik akademik maupun non akademik.

Baca juga : Jemaah Haji Wafat Akan Dibadalhajikan dan Dapat Asuransi, Ini Ketentuannya

“Program ini juga akan membantu awardee atau penerima manfaat terpilih dalam meningkatkan motivasi dan kemampuan untuk mencapai prestasi pelajar di tingkat pendidikan yang lebih tinggi,” jelas Direktur Empowerment and Education BSI Maslahat Rusdi Musa Ishak, Selasa (21/5/2024).

Apabila awardee dinyatakan lolos ke 10 perguruan tinggi negeri terbaik, maka awardee akan mendapatkan biaya kuliah dan biaya hidup selama 4 tahun.

Adapun fasilitas dan benefit dari program beasiswa yang akan didapatkan para penerima manfaat berupa, Bimbingan intensif persiapan SNBT, Pelatihan, tes bakat, training motivasi, dan pengembangan diri lainnya. Lalu, uang saku 300ribu/bulan, networking dengan peserta se-Indonesia, hingga biaya kuliah dan biaya hidup selama 4 tahun (Jika lolos di top 10 PTN).

Baca juga : Cuaca Bekasi Hari Ini Per Jam Selasa 30 April 2024, Info BMKG Hujan Atau Panas?

Selain itu, hal yang perlu diperhatikan dan dicatat adalah timeline pendaftaran dalam proses seleksi BSI Scholarship Pelajar adalah, Timeline Pendaftaran dimulai pada 17 Mei-17 Juni 2024.

Seleksi Berkas 18-21 Juni 2024, Pengumuman Hasil Seleksi Berkas: 22 Juni 2024, Try Out: 24 Juni 2024, Pengumuman Hasil Try Out: 27 Juni 2024 dan Tes Psikotes: 1 Juli 2024.

Sementara itu, syarat dan ketentuan BSI Scholarship Pelajar meliputi, Siswa kelas 11 SMA/SMK/ sederajat,

Baca juga : Penerimaan Polri 2024 Sudah Dibuka, Ini Jadwal Dan Syarat Pendaftarannya

Keluarga tidak mampu dibuktikan dengan SKTM / KIP, Rata-rata minimal nilai raport 80, Tekad besar untuk masuk Perguruan Tinggi, Negeri melalui SNBP, SNBT, dan ujian seleksi mandiri, dan Follow Instagram @bsimaslahat @bsi_scholarship.

Untuk syarat dokumen pendaftaran, terdiri dari KTP/Identitas Diri, Kartu Keluarga, Raport SMA, SKTM yang dikeluarkan oleh pemerintah desa, Foto formal (latar belakang biru atau merah), KIS/BPJS (jika ada), dan Sertifikat Prestasi (jika ada).

Para calon Indonesian sharia young leaders bisa mendaftarkan diri pada link: bit.ly/BSIScholarshipPelajar24 . Follow dan ikuti informasi selengkapnya pada akun sosial media @bsimaslahat dan @bsischolarship.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.