Dark/Light Mode

Rektor Unhan Apresiasi Layanan ASABRI untuk Indonesia di Seluruh Penjuru Negeri

Rabu, 21 Agustus 2024 09:54 WIB
Rektor Universitas Pertahanan Republik Indonesia  Letnan Jenderal TNI (Purn.) Jonni Mahroza (kiri). (Foto: Dok. ASABRI)
Rektor Universitas Pertahanan Republik Indonesia Letnan Jenderal TNI (Purn.) Jonni Mahroza (kiri). (Foto: Dok. ASABRI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Universitas Pertahanan (UNHAN) didirikan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2011 tanggal 7 Februari 2011.

UNHAN secara akademik dibina oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam hal ini dilakukan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dan secara fungsional dibina oleh Kementerian Pertahanan.

Sejak 4 Agustus 2023 Rektor Universitas Pertahanan Republik Indonesia dijabat oleh Letnan Jenderal TNI (Purn.) Jonni Mahroza, S.I.P., M.A., M.Sc yang lahir Juni 1966 adalah seorang Purnawirawan TNI-AD.

Baca juga : Ketua Umum IMI Apresiasi Perjalanan 36 Tahun Bikers Brotherhood MC Indonesia

Jonni, merupakan lulusan Akademi Militer (1989) yang merupakan perwira tinggi pertama dari korps Arhanud yang berhasil meraih pangkat Letnan Jenderal TNI.

Beliau juga memiliki berbagai tanda jasa, seperti Satya Lencana Kesetiaan XXXII, Satyalancana Dwidya Sistha, dan Officer of the Order of the British Empire (OBE) dari Kerajaan Inggris.

Terhitung mulai 1 Juli 2024, Letjen Jonni memasuki masa Purnabakti dengan jabatan terakhir sebagai Rektor Universitas Pertahanan.

Baca juga : Gelar Kejurnas Angkat Besi, Pupuk Indonesia Grup Dukung Regenerasi Lifter

Untuk itu, Komisaris Utama PT ASABRI (Persero) Fary Djemi Francis dan Direktur Utama Wahyu Suparyono didampingi Direktur Hubungan Kelembagaan Khaidir Abdurrahman dan Kepala Kantor Cabang Utama Aris Karyawan serta Sekretaris Perusahaan Okki Jatnika memberikan layanan optimal dengan menyerahkan secara langsung manfaat Program Tabungan Hari Tua (THT) dan Jaminan Pensiun kepada Letjen Jonni Mahroza.

Dalam kesempatan yang sama, kepada beliau telah dijelaskan Manfaat Pensiun yang diterima serta hak dan kewajiban sebagai Peserta ASABRI.

Letjen Jonni juga telah melakukan Enrollment dan autentikasi digital serta informasi terkait aplikasi ASABRI Mobile dan ASABRI STAR.

Baca juga : 2 Mahasiswa China Dapat Beasiswa Vivo Indonesia di President University

Untuk pembayaran Pensiun, Letjen Jonni mempercayakan kepada Mitra Bayar ASABRI yaitu Bank Mandiri Taspen yang dalam kesempatan dihadiri oleh Direktur Utama Elmamber Petamu Sinaga dan Tim.

“Saya memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada ASABRI dan Bank Mandiri Taspen  yang keberadaannya sangat bermanfaat bagi kami para pensiunan,"ujar Jonni dalam keterangannya, Selasa (20/8/2024).

Jonni menambahkan, selama ini sudah cukup bagus dan saya berharap ASABRI dan Bank Mandiri Taspen semakin maju dan semakin kuat ke depan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.