Dark/Light Mode

Samsung Raih Penghargaan Global CSR 2020

Sabtu, 26 September 2020 09:02 WIB
Samsung Raih Penghargaan Global CSR 2020

RM.id  Rakyat Merdeka - Samsung mendapatkan rekognisi dalam bentuk penghargaan Platinum untuk kategori Excellence in Provision for Literacy & Education dan Gold untuk kategori Best Community Programme di ajang Global CSR Summit & Awards ke- 12 yang diumumkan beberapa waktu yang lalu.

Baca juga : Angkasa Pura I Raih Penghargaan Atas Kontribusi Di Bidang Pariwisata

Head of Corporate Citizenship Samsung Electronics Indonesia, Ennita Pramono, mengatakan “Ini kali ke-5 mendapatkan penghargaan Global CSR Summit & AwardsTM, dan ini merupakan kabar baik bagi kami di SEIN, bahwa di tengah situasi yang penuh tantangan saat ini program serta kegiatan yang kami lakukan dapat tetap berkontribusi untuk masyarakat khususnya di dunia pendidikan. Ke depannya, kami ingin menyentuh lebih banyak lagi lapisan masyarakat, dengan harapan apa yang kami lakukan ini bisa terus memberikan dampak yang positif untuk generasi penerus bangsa.

Baca juga : Samsung Galaxy S20 FE, Hadirkan Pengalaman Premium

Global CSR Awards 2020. adalah program penghargaan paling bergengsi di Asia untuk kegiatan Corporate Social Responsibility. 

Baca juga : Bank DKI Sabet Tiga Penghargaan

Untuk melanjutkan komitmen dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, SEIN menjalankan Samsung Innovation Campus (SIC) yang memberikan materi coding dan programming, agar sekolah dapat menyesuaikan kurikulum tingkat lanjut sehingga dapat mengasah dan mempersiapkan lulusannya untuk bersaing di era industri 4.0, khususnya yang berbasis sains, pungkasnya. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.