Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Stop Kunker Jelang Pelantikan, Presiden Terpilih Jaga Stamina
Selasa, 1 Oktober 2024 08:00 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Presiden terpilih, Prabowo Subianto mempersiapkan diri jelang pelantikan, 20 Oktober mendatang. Selain menyiapkan susunan kabinet, Prabowo juga selalu menjaga staminanya agar tetap prima. Salah satunya, Prabowo memutuskan akan stop dulu melakukan kunjungan kerja (kunker), baik di dalam negeri, maupun ke luar negeri.
Hal tersebut disampaikan Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad saat disinggung persiapan Prabowo jelang pelantikan. Dasco mengatakan, tak ada persiapan khusus yang dilakukan Prabowo. Menteri Pertahanan itu, masih melakukan aktivitas seperti biasa. Namun, tetap menjaga ritme agar tetap prima saat pelantikan. “Tidak berpergian ke luar negeri atau luar kota,” kata Dasco, di Komplek Parlemen, Jakarta, Senin (30/9/2024).
Wakil Ketua DPR ini memastikan, pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih tetap digelar sesuai rencana.
Baca juga : Tol Laut Terbukti Berhasil Menekan Disparitas Harga
Prabowo akan dilantik sebagai presiden bersama Gibran Rakabuming sebagai wakil presiden pada Minggu, 20 Oktober 2024. Prabowo juga berencana mengumumkan menteri-menterinya pada hari yang sama.
Hal senada disampaikan Jubir Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak. Kata dia, tak ada persiapan khusus yang dilakukan Prabowo. Prabowo masih melakukan aktivitas seperti biasa.
“Hari ini (kemarin) Pak Prabowo melakukan pertemuan dengan pimpinan MPR di Kemhan,” kata Dahnil, saat dikontak Rakyat Merdeka, kemarin.
Baca juga : PKB Mau Tempuh Jalur Hukum
Dahnil menjelaskan, pertemuan itu, dihadiri oleh Ketua MPR Bambang Soesatyo serta para Wakil Ketua MPR; Ahmad Basarah, Ahmad Muzani, Lestari Moerdijat, Jazilul Fawaid, Sjarifuddin Hasan, Hidayat Nur Wahid, Yandri Susanto, Amir Uskara, dan Fadel Muhammad. Pada pertemuan ini, Prabowo dan para pimpinan MPR membahas seputar kondisi ekonomi dan politik Indonesia di tengah persaingan global.
Seperti diketahui, Prabowo menjadi salah satu menteri di kabinet yang rajin melakukan kunker ke luar negeri. Kunker Prabowo makin meningkat setelah ditetapkan sebagai Presiden terpilih hasil Pilpres 2024.
Berbagai negara telah didatangi Prabowo dalam kapasitasnya sebagai Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih. Mulai dari negara-negara di Timur Tengah, hingga negara-negara besar di Eropa seperti Rusia, Turki hingga Prancis.
Baca juga : Aksi Pembubaran Diskusi Jangan Sampai Terjadi Lagi
Pada awal September, Prabowo melakukan lawatan ke negara-negara tetangga di ASEAN. Prabowo berkunjung ke Brunei Darussalam, Laos, dan Kamboja. Lalu ke Singapura, Malaysia, Vietnam hingga Thailand.
Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Selasa, 1 Oktober 2024 dengan judul Stop Kunker Jelang Pelantikan, Presiden Terpilih Jaga Stamina
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya