Dark/Light Mode

Hormati Pilihan Rakyat, Ganjar-Mahfud Akan Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

Kamis, 10 Oktober 2024 16:45 WIB
Hormati Pilihan Rakyat, Ganjar-Mahfud Akan Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

RM.id  Rakyat Merdeka - Mantan pasangan Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD akan menghadiri pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada 20 Oktober mendatang. Hal itu disampaikan Mahfud ketika ditanya mengenai kesiapannya menghadiri proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih. 

"Tentu saya akan datang menghormati negara kita. Harus dihormati. Saya dengar Pak Ganjar akan datang," kata Mahfud di Jakarta, Kamis (10/10/2024).

Baca juga : Jubir: Anies Siap Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran, Jika Diundang

Mahfud mengaku telah mendengar informasi yang menyebutkan seluruh kompetitor Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 bakal diundang MPR. Sebagai tanda penghormatan, dirinya memastikan bersama Ganjar akan menyaksikan pengambilan sumpah jabatan Kepala dan Wakil Kepala Negara. 

"Diundang itu dalam arti saya dengar pengumumannya bahwa saya akan diundang," ujar Mahfud. 

Baca juga : KSAD: Tak Ada Gerakan Menonjol yang Ganggu Keamanan Pelantikan Presiden

Lebih lanjut, Mahfud menghargai pilihan rakyat pada Pilpres 2024 yang mayoritas memilih Prabowo-Gibran.

"Saya dulu ikut Pilpres, ikut kontestasi karena saya berpikir saya bisa memperbaiki, saya lebih baik dan sebagainya. Tapi rakyat menilai yang lebih baik Pak Prabowo, ya harus kita hormati. Oleh sebab itu, ketika dilantik saya akan menghormati," beber mantan Menko Polhukam itu. 

Baca juga : MPR Matangkan Prosesi Pelantikan Prabowo-Gibran

Sebelumnya, Ketua MPR Ahmad Muzani menyatakan pihaknya akan mengundang seluruh kandidat Pilpres 2024 ke acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih. 

"Selain Presiden dan Wakil Presiden terpilih, kami akan undang Capres, kandidat Cawapres dalam kontestasi Pilpres 2024 kemarin," sebut Muzani, Rabu (9/10/2024). 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.