Dark/Light Mode

Olimpiade Paris 2024: Tim-Tim Besar Menuju 8 Besar

Rabu, 31 Juli 2024 05:58 WIB
Para pemain Timnas Argentina U-23 di ajang Olimpiade Paris 2024. (Foto : ist)
Para pemain Timnas Argentina U-23 di ajang Olimpiade Paris 2024. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim-tim besar lolos ke babak perempat final Olimpiade Paris 2024. Timnas Maroko, Argentina, Amerika Serikat dan Prancis siap bertempur meraih medali emas.

Timnas Argentina berhasil mengalahkan Ukraina dengan skor 2-0 dalam laga terakhir fase Grup B di Lyon Stadium, Lyon pada Selasa malam (30/7) WIB.
 
Argentina menang berkat Almada di menit ke-47 dan pemain pengganti, Claudi Echeverri yang sukses menggandakan keunggulan Albiceleste.

Meski menang, Argentina harus puas finis posisi runner up Grup B karena di waktu yang sama, Maroko menang 3-0 atas Irak.

Baca juga : La Rojita Makin Pede Raih Emas

Laga berlangsung di Stadion Parc des Princes, Paris pada Rabu malam (30/7), Maroko mendominasi sejak awal pertandingan.

Maroko unggul lewat gol pertama pada menit ke-19 melalui sundulan Amir Richardson di kotak penalti.

Maroko menambah keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-28 dengan penyelesaian cerdik Soufiane Rahimi yang membuat kiper Irak tidak berkutik.

Baca juga : Ogah Diunggulkan, Ginting: Di Lapangan Semua Bisa Terjadi

Singa Atlas berhasil mencetak gol ketiga mereka tepat sebelum turun minum lewat sepakan Abde Ezzalzouli. Skor 3-0 untuk keunggulan Maroko.

Dari grup B, Tim Amerika Serikat (AS) mendampingi tuan rumah Prancis melaju ke perempat final sepak bola putra Olimpiade 2024 setelah kedua tim menang besar di laga terakhir Grup A pada Kamis (31/7) 

Prancis yang dibesut Thierry Henry berhasil meraih kemenangan 3-0 saat menghadapi Selandia Baru di Marseille Stadium, Marseille.

Baca juga : Di Solo, Kaesang Unjuk Kekuatan

Sementara itu di waktu yang sama, AS berhasil menyegel tiket perempat final usai menang 3-0 atas Guinea pada laga terakhir grup A di stadion Geoffroy Guichard. Tiga gol AS dicetak oleh Djordje Mihailovic dan brace Kevin Paredes.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.