Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS

RM.id Rakyat Merdeka - Kondisi Ibrahima Konate saat ini belum pulih 100 persen. Tapi, Konate siap menahan rasa sakit demi membantu Liverpool memenangi berbagai kompetisi.
Diketahui, bek tengah Liverpool itu sudah absen selama sebulan usai mengalami cidera lutut ketika 𝘛𝘩𝘦 𝘙𝘦𝘥𝘴 menang 20 atas Real Madrid, November silam.
Baca juga : Whoosh Operasikan 62 Perjalanan Per Hari Mulai Bulan Depan
Sebanyak delapan laga pun ia lewatkan sebelum 𝘤𝘰𝘮𝘦𝘣𝘢𝘤𝘬 ketika Liverpool menahan imbang Manchester United 22. Sejak saat itu, Konate selalu dimainkan di empat pertandingan Liverpool selanjutnya.
Konate bermain penuh dua kali, termasuk saat Liverpool mengalahkan Brentford, akhir pekan lalu. Pemain internasional Prancis itu tak menyangkal, cedera Joe Gomez memaksanya comeback lebih awal.
Baca juga : Bekuk Spurs, The Gunners Dekati Liverpool
Bagaimanapun, Konate tak khawatir dengan kondisi lututnya karena harus buruburu merumput lagi. “Demi Liverpool, saya siap melakukan apa saja. Contohnya beberapa laga lalu, saya belum pulih 100 persen dari cedera lutut, tapi sudah tampil menggantikan Gomez,” kata Konate seperti dikutip dari 𝘚𝘬𝘺 𝘚𝘱𝘰𝘳𝘵, Selasa (21/1/2025).
“Ibarat kalaupun saya harus mati demi Liverpool, saya siap. Tidak apaapa,” imbuhnya.
Baca juga : Terapkan Strategi Mitigasi Risiko, BSI Turut Berantas Judol
Ditanya kenapa bisa tetap tampil maksimal, Konate mengaku, menggunakan penghilang rasa sakit. “Sekarang sudah tidak pakai lagi. Cidera saya sudah pulih 100 persen. Sekarang tinggal fokus dalam persiapan untuk memenangkan Liverpool di setiap pertandingan,” pungkasnya.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya