BREAKING NEWS
 

H+1 Dan H+2 Lebaran, 123.775 Mobil Tinggalkan Jakarta

Reporter & Editor :
ADITYA NUGROHO
Sabtu, 15 Mei 2021 15:42 WIB
Ilustrasi tol. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat 123.775 kendaraan meninggalkan Jabotabek menuju arah timur, barat, dan selatan pada H+1 dan H+2 Idul Fitri 1442 H.

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga, Dwimawan Heru mengatakan, jumlah tersebut turun 60,8 persen dari lalu lintas normal sebesar 315.452 kendaraan. 

Baca juga : Di Hari Lebaran, Sampah DKI Jakarta Capai 2.142 Ton

Untuk distribusi lalu lintas (lalin) di ketiga arah adalah sebesar 26,5 persen menuju arah timur, 26,9 persen arah barat dan 46,6 persen menuju selatan. Untuk ke arah timur yang melalui gerbang tol (GT) Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta–Cikampek berjumlah 17.294 kendaraan meninggalkan Jakarta. 

Adsense

“Jumlahnya turun 75,0 persen dari lalin normal 69.221 kendaraan,” ujarnya dalam keterangannya, Sabtu (15/5).

Baca juga : Jelang Lebaran, Pengawasan Prokes Pulau Pramuka Diperketat

Sementara yang melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang berjumlah 15.466 kendaraan meninggalkan Jakarta. Jumlah tersebut turun 79,0 persen dari lalin normal 73.754 kendaraan.

Selanjutnya, total kendaraan meninggalkan Jakarta menuju arah timur adalah 32.760 kendaraan atau turun 77,1 persen dari lalin normal 142.975 kendaraan. Sementara itu, untuk yang ke arah barat, lalin meninggalkan Jakarta melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang–Merak tercatat 33.293 kendaraan. 

Baca juga : H-3 Lebaran, 381.851 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

“Turun 65,5 persen dari lalin normal 96.375 kendaraan,” bebernya.

Dia menambahkan untuk yang ke arah selatan, jumlah kendaraan yang melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi mencapai 57.722 kendaraan. Jumlah tersebut turun 24,2 persen dari lalin normal 76.102 kendaraan. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense