Dark/Light Mode

Badminton Piala Thomas-Uber 2024

Srikandi Bantai Hong Kong

Minggu, 28 April 2024 06:30 WIB
Gregoria Mariska Tunjung. (Foto: pbdjarum.org)
Gregoria Mariska Tunjung. (Foto: pbdjarum.org)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim badminton Uber Indonesia menyapu bersih kemenangan dalam pertandingan pembuka Uber Cup 2024 di Chengdu, China, kemarin. Srikandi Merah Putih bantai Hong Kong, 5-0.

Keunggulan Indonesia di­buka Gregoria Mariska Tunjung. Pemain yang karib disapa Jorji itu menang atas Yeung Sum Yee, 21-15, 21-11.

Usai laga, Jorji mengatakan, kunci kemenangannya adalah dengan fokus satu demi satu poin. Jorji tidak ingin memikir­kan hal lainnya di lapangan. “Tidak mau terlalu banyak yang dipikirkan karena takut malah makin mengganggu permainan saya,” kata Gregoria.

Keunggulan bertambah setelah ganda putri Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto men­galahkan Yeung Nga Ting/ Yeung Pui Lam dalam laga tiga gim, 10-21, 21-10, 21-17. Usai bertarun&, Lanny/Ribka men­gaku sempat terbawa permainan lawannya.

“Di gim kedua dan ketiga kami coba mengubah pola dan menerapkan strategi yang kami mau,” kata Lanny.

Baca juga : Koalisi Prabowo Besar dan Kuat

Dia mengaku bermain dengan tenang, tanpa ketegangan. Dia mengaku hanya fokus dengan individu masing-masing.

Indonesia menambah keung­gulan 3-0 dari tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menang atas Saloni Semirbhai Mehta. Ester menang dua gim langsung, 21-14, 21-12.

“Puji Tuhan, saya bisa ber­main baik hari ini, tanpa cedera dan memastikan kemenangan tim Uber Indonesia,” kata Ester, usai pertandingan.

Soal jalannya laga, Ester menilai di awal gim dia cu­kup banyak melakukan kesala­han sendiri. Namun, adik dari tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo itu segera bangkit dan beradaptasi dengan permainan.

“Setelah mulai beradaptasi dengan permainan dan kondisi lapangan, akhirnya bisa menge­luarkan kemampuan saya,” ujarnya.

Baca juga : Anggaran Pemilu Sisa 12 T

Keunggulan Indonesia ber­tambah jadi 4-0 setelah ganda putri Rachel Allessya Rose/ Meilysa Trias Puspitasari menang atas Lui Lok Lok/Ng Wing Yung dalam laga tiga gim 21-16, 20-22, 21-18. Rachel/Mailysa butuh waktu 68 menit untuk memenangkan laga.

“Senang bisa menang, tapi masih kurang bagus adaptasi dengan kondisi di lapangan,” kata Rachel usai laga.

Tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi menyempurnakan kemenangan Indonesia menjadi 5-0. Komang Ayu menang dua gim langsung 21-16, 21-17 dalam tempo 31 menit atas Liang Ka Wing.

Usai pertandingan, Komang mengaku termotivasi untuk menyumbang poin, meski Indonesia sudah mengamankan kemenangan. Makanya, dia berusaha tampil sebaik mung­kin, meski masih melakukan beberapa kesalahan.

Komang mengakui, kesala­han-kesalahan sendiri yang dibuatnya terpengaruh oleh upayanya beradaptasi dengan lapangan. “Adaptasi sama la­pangan dan bola, karena ternyata bolanya lumayan kencang. Saat latihan, kebetulan bolanya lebih lambat,” kata Komang.

Baca juga : Tumbangkan Korsel, Masuk Semifinal, Garuda Muda Luar Biasa!

Menang 5-0, Indonesia mesti puas di posisi kedua Grup C di bawah Jepang. Indonesia gagal memuncaki klasemen setelah kehilangan dua gim di laga melawan Hong Kong. Di laga kedua Senin (29/4/2024), tim Uber Indonesia akan mengha­dapi Uganda.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Minggu, 28 April 2024 dengan judul Badminton Piala Thomas-Uber 2024, Srikandi Bantai Hong Kong

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.