Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
- Pebulutangkis Muda Indonesia Syabda Perkasa Wafat Usai Kecelakaan
- Ini Sederet Prestasi Almarhum Syabda Perkasa Belawa
- Awal Pekan, Rupiah Masih Kurang Tenaga
- Dubes RI Untuk Inggris Desra Jamu Dan Semangati Tim Indonesia Di All England
- Incar Pasar Anak Muda, Bank Mandiri Relaunching Kartu Kredit Khusus Pegolf
G20 Sukses, Poros Muda Indonesia Apresiasi Kerja Keras Pemerintah
Kamis, 17 November 2022 21:19 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Ketua Umum Poros Muda Indonesia Frans Freddy mengapresiasi kerja keras seluruh pihak yang mendukung pelaksanaan KTT G20 2022. Dia mengapresiasi sinergi, integrasi hingga koordinasi yang sangat rapi.
“Saya mengapresiasi kerja keras seluruh pihak. kita bekerja seperti ini terus, lompatan ke Indonesia maju akan sangat mudah,” ujarnya, Kamis (17/11).
Selain itu, apresiasi juga diberikan TNI, BIN dan Polri yang berhasil mencegah terjadinya gangguan sekecil apapun pada pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali pada 15-16 November 2024.
Berita Terkait : G20 Hasilkan Deklarasi Bersama, Presiden: Indonesia Upayakan Solusi Terbaik
Apalagi, ajang KTT G20 dapat menjadi sarana promosi bagi pariwisata Bali yang sedang mencoba bangkit pascapandemi Covid-19.
"Saya sangat apresiasi kerja luar biasa TNI- Polri dan jajarannya untuk melakukan pengamanan di Bali," bebernya.
KTT G20 di Bali dihadiri oleh 17 kepala negara, termasuk Presiden AS Joe Biden, Presiden China Xi Jinping, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, dan Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak.
Berita Terkait : Kementan Dorong Petani Muda Indonesia Sasar Papua
Yang menarik, Presiden Prancis Emmanuel Macron sempat berjalan kaki di usai pelaksanaan Gala Dinner KTT G20 di Garuda Wisnu Kencana (GWK).
KTT G20 yang diselenggarakan setelah pandemi Covid-19 selama dua tahun sangat penting untuk meningkatkan citra baik Indonesia di mata dunia, khususnya Bali sebagai lokasi pariwisata Indonesia.
"Semoga setelah KTT G20, pariwisata Indonesia, khususnya Bali, dapat kembali bangkit seperti sebelum pandemi Covid-19," tandasnya.
Selanjutnya
Tags :
Berita Lainnya