Dark/Light Mode

Sambut Indonesia Emas 2045, PMKRI Siapkan SDM Berkualitas

Senin, 29 Januari 2024 19:14 WIB
Ketua Presidium PP PMKRI Tri Natalia Urada saat memberikan sambutan. (Foto: Ist)
Ketua Presidium PP PMKRI Tri Natalia Urada saat memberikan sambutan. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) menggelar workshop nasional pada 28 Januari hingga 2 Februari 2024, di Yogyakarta. Agendanya adalah mempersiapkan sumber daya manusia yang unggul dalam menyambut tahun 2045.

Acara bertema Roadmap PMKRI Menuju Indonesia Emas 2045 ini digelar di Auditorium Atma Jaya Yogyakarta, Senin (29/1/2024). Kegiatan ini dilaksanakan selama sepekan ke depan.

Dalam sambutannya, Ketua Presidium Pengurus Pusat PMKRI Tri Natalia Urada menyampaikan, masyarakat Indonesia akhir-akhir berkonsentrasi pada pemilu. Meski begitu, kata dia, perhatian PMKRI secara nasional terhadap agenda-agenda besar menuju Indonesia Maju tidak berkurang sedikitpun.  "Pengembangan SDM berkualitas tetap menjadi prioritas PMKRI," kata Tri.

Baca juga : Surveyor Indonesia Kembali Salurkan Bantuan Pemasangan Listrik Gratis

Menurut Tri, cita-cita menuju Indonesia Emas 2045 adalah sebuah mimpi besar. Sebuah harapan dan perjalanan yang panjang dan tak mudah. Perjalanan ke arah sana membutuhkan kerja cepat dan kerja sama.

"Kalau kita lihat dalam konteks global, Indonesia Emas 2045 adalah bagian dari cita-cita milenium dunia. Kemudian Indonesia meratifikasinya dan melihat sebagai sebuah potensi dan peluang yang harus terlibat di dalamnya. Keterlibatan Indonesia diupayakan agar terimplementasi dalam setiap pola kebijakan penyelenggaraan negara," kata Tri. 

Di level regional, lanjut dia, negara-negara yang tergabung dalam Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN) menjadikan momentum ini sebagai salah satu upaya untuk memperkuat ekonomi kawasan. Cita-citanya cuma satu yaitu: Menjadi motor penggerak untuk kesejahteraan kawasan dan dunia.

Baca juga : Prabowo: Masa Depan Indonesia Gemilang, Jangan Mau Ditakuti

"Pada konteks nasional, Indonesia saat ini punya kesempatan dengan berbagai kekuatan, keuntungan demografi anak muda, dan ketersediaan sumber daya yang menjadi titik sentral pertumbuhan ekonomi nasional, ASEAN dan global," jelasnya. 

Dalam proses itu, PMKRI sebagai organisasi kepemudaan dan organisasi kemahasiswaan melihat beberapa instrumen penting dalam proses penyelenggaran pemerintahan dan dalam tata kelola pembangunan yang sedang dan akan dilakukan. 

Secara khusus, PMKRI melihat dua hal, yaitu: aspek kelestarian lingkungan hidup atau ekologi yang berkelanjutan dan pengembangan ekonomi kreatif. 

Baca juga : Leo/Daniel Selamatkan Wajah Indonesia

Di acara pembukaan, turut hadir Menteri Agama yang diwakili Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik, Suparman, Kapolda DIY, Anggota Penyatu PMKRI dan seluruh delegasi Cabang PMKRI Se-Indonesia. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.