Dark/Light Mode

IIFPG Berburu Keberkahan Ramadan Lewat Baksos & Khatam Al-Qur'an

Kamis, 13 April 2023 21:51 WIB
Ikatan Isteri Fraksi Partai Golkar (IIFPG) DPR menggelar bakti sosial di Yayasan Al Islah Barokah, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (13/4). (Foto: Istimewa)
Ikatan Isteri Fraksi Partai Golkar (IIFPG) DPR menggelar bakti sosial di Yayasan Al Islah Barokah, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (13/4). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tak ingin tertinggal dalam meraih keberkahan di bulan suci Ramadan tahun ini, Ikatan Isteri Fraksi Partai Golkar (IIFPG) menggelar berbagai kegiatan yang mempererat hubungan, baik dengan Allah (habluminallah), maupun hubungan dengan sesama manusia (habluminanas). Di Ramadan ini, IIFPG menggelar bakti sosial di Yayasan Al Islah Barokah, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (13/4).

Dalam kesempatan itu, IIFPG juga berbagi kebahagian dengan memberikan sejumlah bingkisan Ramadan berupa sarung, handuk, diapers atau popok sekali pakai untuk lansia, susu dan biskuit, serta sejumlah uang tunai kepada para lansia binaan dan pengurus yayasan tersebut.

Baca juga : 1000 SPBU Pertamina Bagikan Takjil Gratis Untuk Konsumen

“Tujuan utama dari bakti sosial ini tidak lain adalah untuk mempererat tali silaturahim terhadap sesama, sebagaimana yang diajarkan Nabi Muhammad SAW. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian kami terhadap bapak/ibu lansia yang ada dalam lembaga kesejahteraan sosial atau yayasan ini. Kami ingin di bulan suci Ramadan ini, bapak/ibu lansia juga bisa merasakan kebahagian dan keberkahan Ramadan sebagaimana yang kami rasakan,” ujar Ketua IIFPG.Lita Adies Kadir.

Anggota IIFPG Eny Misbakhun menambahkan, selain mengunjungi yayasan lansia, pihaknya juga memberikan santunan dan bingkisan kepada anak yatim yang berada di sekitar Kantor DPP Partai Golkar. Selanjutnya, kegiatan IIFPG lainnya seperti Program Khatam Al-Qur'an.

Baca juga : Pertagas Beri Santunan di Area Proyek Pipa Gas Senipah-Balikpapan

Ketua Program Khatam Al-Qur'an IIFPG Hajrah Hamka Bekadi menerangkan, khusus untuk program ini dilakukan bersama-sama setiap hari selama Ramadan di Kantor DPP Partai Golkar.

“Sebenarnya bakti sosial ini merupakan salah satu dari sejumlah rangkaian kegiatan IIFPG selama bulan suci Ramadan. Karena, selain baksos kami juga telah menjalankan program khatam Al-Qur'an, yang setiap harinya anggota IIFPG menggelar tadarus atau baca Al-Qur'an bersama, hingga alhamdulillah saat ini kami sudah dua kali khatam Al-Qur'an,” tambah Eny.

Baca juga : Wujudkan Ramadan yang Harmonis Melalui Prinsip Islam Rahmatan Lil Alamin

Bakti sosial ini juga dihadiri anggota IIFPG lainnya seperti Rita Ace Hasan Syadzily. Rita, Lita, Eny, dan Hajrah berharap agar bakti sosial, dan Program Khatam Al-Qur'an yang digelar IIFPG ini, selain dapat meningkatkan silaturahim dengan sesama, juga dapat meningkatkan keimanan dan hubungan terhadap Allah SWT. Hingga akhirnya bisa meraih keberkahan dari seribu berkah di Bulan Suci Ramadan.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.