Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Jadi Idola Publik, Elektabilitas Pram-Doel Unggul Di Berbagai Survei
Jumat, 15 November 2024 14:43 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Hasil survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) mencatat elektabilitas pasangan Pramono Anung-Rano Karno mengungguli pasangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024.
Deni Irvani, Direktur riset SMRC, menyebut bahwa faktor tersebut dipengaruhi oleh popularitas pasangan itu. Hasil survei SMRC juga menunjukkan popularitas dan penerimaan publik pada Pramono-Rano Karno jauh di atas RK-Suswono.
Baca juga : Pilkada Depok, Survei Indikator: Elektabilitas Beda Tipis, Swing Voters Penentu
Apalagi, Rano Karno sudah dikenal 93 persen warga. Dari yang kenal tersebut, 92 persen di antaranya diterima oleh publik. Sementara penerimaan publik Jakarta pada Pramono mencapai 77 persen.
Sedangkan tingkat penerimaan publik pada RK sebesar 74 persen, Suswono 61 persen, Dharma Pongrekun 57 persen, dan Kun Wardana 59 persen.
Baca juga : Elektabilitas Tri Adhianto-Harris Bobihoe 55,7 Persen, Unggul Di Pilwakot Bekasi
"Faktor ini diperkirakan menyebabkan elektabilitas Pramono-Rano lebih tinggi dari lawan-lawannya," ujar Deni.
Survei SMRC ini dilaksanakan pada 31 Oktober hingga 9 November 2024 dengan 1.210 responden yang dipilih secara acak. Margin of error sekitar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya