Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Peringati Hari Sampah, Anies Dukung Gerakan Tropical Generasi Peduli

Selasa, 22 Februari 2022 16:56 WIB
Tas dan sepatu sekolah dari bahan daur ulang diperlihatkan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto: ist)
Tas dan sepatu sekolah dari bahan daur ulang diperlihatkan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sebanyak 50 titik tempat sampah di sejumlah apartemen dan tempat umum di wilayah DKI Jakarta rencananya akan disediakan oleh program Tropical Generasi Peduli. Sebuah kampanye yang diselenggarakan merek minyak goreng Tropical untuk membantu penanganan sampah daur ulang menjadi barang yang bermanfaat seperti sepatu dan tas sekolah.

“Momen peringatan Hari Peduli Sampah Nasional pada 21 Februari 2022 Tropical mengajak kepedulian terhadap detak jantung bumi dan jantung hati. Sebagai kepedulian terhadap lingkungan hidup, dan anak-anak agar tetap berada dalam lingkungan hidup yang terjaga,” jelas Senior Vice President Marketing PT Bina Karya Prima Aristo Kristandyo, Selasa (22/2).

Pasalnya, menurut dia setiap tahun pengelolaan sampah masih menjadi persoalan pelik bagi Indonesia. Data dari Suistainable Waste Indonesia (SWI) 2017 menunjukkan bahwa 24 persen sampah di Indonesia masih tidak terkelola.

Baca juga : Emak emak Kabinet Indonesia Maju Bersama Masyarakat Kelola 151 Ton Sampah

Diketahui dari data itu jenis sampah yang paling banyak dihasilkan adalah sampah organik 60 persen, sampah plastik 14 persen, serta bahan lainnya sebanyak 26 persen.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau agar masyarakat peduli dalam pengelolaan sampah. “Dengan mengurangi sampah, maka Insya Allah pengelolaannya lebih mudah,” tegas Anies.

Dia juga mengatakan semua pihak harus merasa terpanggil terkait pengelolaan sampah, karena masalah mengenai sampah merupakan masalah khalayak umum.

Baca juga : Partai Senayan Ditantang Gunakan Hak Interpelasi

Penerima penghargaan Satyalancana Wira Karya 2018 sekaligus musisi dan penggiat lingkungan hidup, Nugie mengungkapkan pengalamannya mengajarkan anak-anak nya untuk membuang sampah sesuai jenisnya.

“Tidak semua sampah yang akan dibuang itu jenisnya sama, oleh karena itu anak-anak sebagai generasi penerus perlu menjadikan ini satu kebiasaan baru agar pengolahan sampah menjadi lebih mudah. Cara ini juga dapat menghindari terjadinya penumpukan sampah yang dapat memicu pencemaran udara,” katanya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto pihaknya tengah menggalakkan pengurangan sampah dari sumber yang berbasis pemilahan sampah. Hal ini tertuang dalam Peraturan Gubernur Nomor 77 tahun 2020 tentang pengelolaan sampah lingkup rukun warga (RW) yang dimana implementasinya masyarakat harus memilah sampah sejak dari rumah sesuai jadwal per jenis sampah. [MER]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.