Dark/Light Mode

Arus Mudik Jawa-Sumatera Lancar, Pembelian Tiket Ferry Arus Balik Sudah Dibuka

Jumat, 21 April 2023 19:57 WIB
Petugas membantu penumpang naik kapal ferry. Berdasarkan data Posko Merak, tercatat total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H-2 mencapai 801.049. (Foto RM/HO ASDP)
Petugas membantu penumpang naik kapal ferry. Berdasarkan data Posko Merak, tercatat total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H-2 mencapai 801.049. (Foto RM/HO ASDP)

RM.id  Rakyat Merdeka - Layanan arus mudik penyeberangan dengan kapal ferry di lintasan Jawa-Sumatera lebih baik dari tahun lalu. Hal ini tak lepas dari koordinasi apik dari para stakeholder sejak H-10.

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menyampaikan terima kasih kepada seluruh pengguna jasa penyeberangan, regulator Kementerian Perhubungan, Kepolisian, mitra kerja penyeberangan, dan media massa yang telah mendukung kelancaran arus mudik penyeberangan. Khususnya di lintasan utama Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk.

Sejak H-10, seluruh stakeholder telah bersinergi dan berkolaborasi sehingga layanan mudik penyeberangan berjalan lancar, aman, tertib dan selamat. Kendati terjadi antrean seiring peningkatan volume penumpang dan kendaraan di puncak arus mudik.

"Secara umum, berdasarkan evaluasi manajemen dengan mitra dan stakeholder yang terlibat, kami melihat bahwa layanan arus mudik Angkutan Lebaran kali ini berjalan jauh lebih baik dari tahun lalu. Tentu hal ini karena adanya peningkatan kualitas koordinasi yang hasilnya dapat dirasakan langsung oleh pengguna jasa," tutur Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi di kantor ASDP Merak, Jumat (21/4).

Dalam kesempatan tersebut, Ira mengungkapkan bahwa tahun ini, 95% pengendara motor telah melakukan reservasi tiket melalui Ferizy. Terjadi peningkatan signifikan dari tahun lalu yang hanya berada di bawah 20%.

Baca juga : Tinjau Arus Mudik Di Bakauheni, Kapolri: Tahun Ini Tidak Terjadi Antrean

"Kami berterima kasih kepada seluruh pengguna jasa yang antusias untuk melakukan reservasi tiket lebih awal via Ferizy. Terima kasih karena telah mematuhi imbauan baik dari Presiden dan para Menteri untuk mudik lebih awal dan telah bertiket saat tiba di pelabuhan," ujar Ira.

ASDP berharap kelancaran selama arus mudik Lebaran juga dapat terwujud saat arus balik mendatang.

"Tugas kami belum usai, Insya Allah arus balik Lebaran mendatang juga dapat terlayani dengan baik, lancar, tertib dan selamat," ujarnya lagi.

ASDP telah membuka penjualan tiket ferry periode Angkutan Lebaran 2023 sejak 60 hari sebelumnya. Pengguna jasa khususnya di lintas Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk, dapat memesan tiket ferry untuk arus balik Lebaran mulai dari sekarang karena sudah tidak ada penjualan tiket di pelabuhan.

Beli tiket online secara mandiri hanya di Website Ferizy, Aplikasi Ferizy, atau di mitra resmi ASDP, yaitu: Indomaret, Alfamart, Agen BRILink, dan Agen Finpay (Delima Point).

Baca juga : Dukung Mudik Gratis BUMN 2023, Pelindo Sediakan Ribuan Tiket Bus Dan Kapal Laut

Total Penumpang

Berdasarkan data Posko Merak, tercatat total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H-2 mencapai 801.049 orang atau naik 5% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 760.911 orang. Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 188.295 unit atau naik 4% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 180.465 unit.

Berdasarkan data selama 24 jam (periode 20 April 2023 pukul 08.00 WIB hingga 21 April 2023 pukul 08.00 WIB) atau H-2, tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 48 unit kapal. Adapun realisasi total penumpang mencapai 165.860 orang atau naik 0% persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 165.037 orang.

Untuk realisasi kendaraan roda dua mencapai 18.521 unit atau naik 27% persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 14.606 unit. Tercatat realisasi kendaraan roda empat mencapai 18.756 unit atau turun 8% persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 20.446 unit.

Adapun total seluruh kendaraan tercatat 39.541 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H-2 atau naik 8% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 36.683 unit.

Baca juga : H-6 Lebaran, Pemudik Ferry Tujuan Sumatera Mulai Ramai, Naik Hampir 2 Kali Lipat Dibanding Tahun Lalu

Sebaliknya, total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-10 hingga H-2 tercatat 362.964 orang atau naik 9% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 334.419 orang. Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 69.978 unit atau naik 4% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 67.576 unit.

"Hal ini menunjukkan bahwa arus angkutan Lebaran tidak hanya terjadi dari Jawa ke Sumatera, namun juga sebaliknya," tandas Ira.***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.