Dark/Light Mode

Superbrands Apresiasi 50 Merek di Gala Award Superbrands Indonesia Choice 2024

Sabtu, 28 September 2024 08:58 WIB
Penyerahan penghargaan Superbrands kepada 50 pemilik merek pada acara Gala Award Superbrands Indonesia Choice 2024 di Ritz Charlton, Pacific Place, Jakarta, Jumat (27/9/2024). (Foto: Istimewa)
Penyerahan penghargaan Superbrands kepada 50 pemilik merek pada acara Gala Award Superbrands Indonesia Choice 2024 di Ritz Charlton, Pacific Place, Jakarta, Jumat (27/9/2024). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Superbrands sebagai lembaga arbiter internasional terkemuka kembali memberikan penghargaan Superbrands kepada 50 pemilik merek pada acara Gala Award Superbrands Indonesia’s Choice 2024 di Ritz Charlton, Pacific Place, Jakarta, Jumat  (27/9/2024).

Penghargaan ini berdasarkan hasil survei yang dilakukan Nielsen di enam kota besar, meliputi Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Medan dan Makassar, dengan lima kriteria penilaian, yaitu market dominance, longevity, good will, customer loyalty dan overall market acceptance.

“Merek-merek yang menyandang status Superbrands, berhak mencantumkan Superbrands Seals dalam kemasan dan materi komunikasi pemasaran.

Baca juga : Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Indonesia Bantai Maladewa 4-0

Adapun manfaat lainnya adalah profil merek akan tercantum dalam buku Superbrands Indonesia dan terdaftar di website resmi Superbrands Internasional” terang CEO Superbrands Indonesia, Grandtyana Mayasari dalam keterangannya, Jumat (27/9/2024).

Grandtyana menambahkan, Superbrands mengajak kepada setiap pemilik merek untuk memiliki perencanaan strategis, kebijakan dan aktivitas manajemen yang handal dalam menghadapi setiap perubahan dan persaingan bisnis.

“Superbrands memiliki komitmen kuat terhadap produk inovasi, kualitas produk dan layanan serta keunggulan operasional yang berorientasi market” ujar Grandtyana.

Baca juga : Wuling Mulai Produksi Baterai EV Di Indonesia Akhir 2024

Superbrands Indonesia menyelenggarakan kegiatan-kegiatan inovatif sebagai bagian dari rangkaian program memperkuat value brands sebelum pelaksanaan Gala Award, meliputi Brand and Marketing Assessment, kampanye digital #KonsumenPintar.

Superbrands Indonesia melalui kampanye digital #KonsumenPintar : Kenali – Seleksi – Baru Beli, mengedukasi konsumen Indonesia untuk membeli dan mengkonsumsi produk dan jasa yang telah teruji dan terpercaya, berlogo Superbrands.

Gala Award Superbrands Indonesia’s Choice 2024 mengusung tema budaya Makassar, Sulawesi Selatan dengan ikon produk budaya Kapal Pinisi.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.