Dark/Light Mode

Tok! Arsjad Serahkan Kursi Ketum Ke Anin Di Munas Konsolidasi Persatuan Kadin

Kamis, 16 Januari 2025 17:32 WIB
Prosesi simbolis pengesahan pergantian kepemimpinan Kadin dari Arsjad ke Anin. Foto: ANTARA
Prosesi simbolis pengesahan pergantian kepemimpinan Kadin dari Arsjad ke Anin. Foto: ANTARA

RM.id  Rakyat Merdeka - Direktur Utama Bakrie Group, Anindya Bakrie resmi dikukuhkan sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia masa jabatan 2024-2029. Pengukuhan dilaksanakan usai Sidang Pleno Musyawarah Nasional (Munas) Konsolidasi Persatuan di Hotel Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, Kamis (16/1/2025).

Mula-mula, sidang pleno yang dipimpin Wakil Ketua Umum Bidang Hukum dan HAM Kadin Indonesia, Azis Syamsuddin menanyakan kepada peserta Munas terkait pergantian kepemimpinan dari Arsjad Rasjid ke Anindya Bakrie. "Pengesahan Anindya Bakrie sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2024-2029, bisa disepakati?" tanya Azis yang kompak dijawab setuju oleh peserta Munas. 

Baca juga : Kadin Gelar Konvensi ALB Guna Dukung Munas Konsolidasi Persatuan

Azis kemudian melanjutkan dengan membacakan posisi baru Arsjad setelah tak lagi menjabat sebagai bos Kadin. "Penetapan mengenai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia, Bapak Arsjad Rasjid untuk masa bakti 2024-2029 bisa disepakati ?" tanya Azis kembali dijawab sepakat oleh peserta Munas. 

Setelah itu dilakukan prosesi simbolis pengesahan pergantian kepemimpinan Kadin dari Arsjad ke Anin. Pengesahan dilakukan dengan melibatkan tiga petinggi Kadin: Anin, Arsjad, dan Ketua Dewan Kehormatan Kadin Rosan Roeslani.

Baca juga : Arsjad Siap Sampaikan Laporan Pertanggungjawaban Di Munas Konsolidasi Kadin

Arsjad yang terlebih dulu menyerahkan bendera kepemimpinannya kepada Rosan Roeslani. Setelahnya, Rosan memberikan bendera kepada Anin yang langsung mengibarkannya. Usai seremonial proses penyerahan bendera kepemimpinan, Azis lalu mengesahkan hasil rapat pleno pada Kamis sore. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.