Dark/Light Mode

Gandeng Karang Taruna, Kemensos Salurkan Paket Masker Dan Vitamin Ke 514 Daerah

Selasa, 3 Agustus 2021 17:38 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini (Foto: Patra/RM)
Menteri Sosial Tri Rismaharini (Foto: Patra/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kementerian Sosial (Kemensos) bekerja sama dengan Karang Taruna mengirim paket masker dan vitamin bagi masyarakat kurang mampu di 514 kabupaten dan kota di Tanah Air. Menteri Sosial Tri Rismaharini menyatakan, dalam penanganan pembangunan kesejahteraan sosial, Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri, termasuk dalam penanggulangan pandemi. Kemitraan dan sinergi dengan potensi masyarakat sangat membantu. 

“Tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19, melainkan perlu melibatkan pilar-pilar sosial seperti Karang Taruna dan Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) yang memiliki jaringan hingga tingkat RT dan RW. Sinergi dengan berbagai elemen masyarakat penting mempercepat penanganan pandemi,” ucap Risma, seperti keterangan yang diterima RM.id, Selasa (3/8).

Baca juga : Alumni Akpol 91 Gandeng Jakarta Garden City Bagikan 1.500 Paket Sembako Secara Online

Mantan Wali Kota Surabaya ini mengingatkan, Indonesia memiliki semangat gotong royong untuk dalam mengatasi berbagai masalah. Begitu pula dalam menanggulangi pandemi Covid-19.

Setiap paket yang dikemas dalam goodie bag itu berisi 7 lembar masker dan vitamin. Hari ini, sebanyak 15 personel Karang Taruna dari Kecamatan Senen Jakarta Pusat dan 15 PSM Jakarta Utara mulai melakukan pengepakan paket yang berisi masker dan vitamin di Gedung Aneka Bhakti (GAB), di Kompleks Kementerian Sosial. 

Baca juga : Bamsoet Minta Kemenkes Optimalkan Pemberian Vaksin Booster Bagi Nakes

“Setiap Karang Taruna di 514 kabupaten dan kota akan menerima sebanyak 1.000 paket lalu dibagi per kecamatan untuk selanjutnya didistribusikan kepada masyarakat tidak mampu sebagai bagian dari upaya penanganan pandemi Covid-19,” kata Plt Sekretaris Dirjen Pemberdayaan Sosial Laoude Taufik Nuryadin. 

Pendistribusian paket masker dan vitamin oleh Karang Taruna juga sebagai respons dari beberapa kunjungan Risma ke berbagai daerah. Saat berbincang dengan warga yang tidak memakai masker, mereka mengaku tidak punya masker. Makanya, Risma merespons cepat dengan melakukan pendistribusian masker dan vitamin melalui Karang Taruna agar masyarakat memakai masker dan menjaga imunitas tubuh dengan mengkonsumsi vitamin. 

Baca juga : Gandeng Pemprov DKI, Kemenag Gelar Vaksinasi Di Wisma Haji

“Kami akui, upaya ini belum bisa memenuhi semua kebutuhan masker dan vitamin. Tapi, setidaknya langkah kecil ini menggugah kepedulian masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dengan baik sehingga penyebaran pandemi Covid-19 terus bisa dikendalikan,” katanya.

Koordinator Karang Taruna Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Andika menyatakan, pengepakan masker dan vitamin merupakan yang pertama kali dilakukan dengan melibatkan sebanyak 15 personel. “Sesuai permintaan kami mengirimkan 15 personel untuk pengepakan masker dan vitamin. Sebelumnya, kami selama pandemi melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan warga, membantu distribusi bantuan sosial dan kegiatan sosial lainnya,” kata Andika. [DIR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.