Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Marak Kekerasan Terhadap Jurnalis

Ketua Dewan Pers: Ini PR Kita Bersama

Jumat, 3 Maret 2023 19:25 WIB
Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu (tengah) dalam jumpa pers di Kantor Dewan Pers, Jakarta, Jumat (3/3). (Foto: Firsty Hestyarini/RM)
Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu (tengah) dalam jumpa pers di Kantor Dewan Pers, Jakarta, Jumat (3/3). (Foto: Firsty Hestyarini/RM)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu meminta perhatian pemerintah, penegak hukum, dan stakeholder terkait dalam menyikapi maraknya berbagai bentuk kekerasan terhadap jurnalis.

Apalagi, faktanya, belum ada mekanisme yang dibuat pemerintah atau stakeholder terkait, yang dapat memberikan jaminan perlindungan kepada jurnalis korban kekerasan.

Baca juga : Bupati Zaki Terpilih Jadi Ketua Aliansi Daerah Peduli Sanitasi

"Ini adalah PR bersama Dewan Pers dan pemerintah, untuk memikirkan mekanisme yang memastikan, teman-teman jurnalis tidak kebingungan melapor, ketika menjadi korban kekerasan. Termasuk, dalam proses pemulihan," ujar Ninik dalam jumpa pers di Kantor Dewan Pers, Jakarta, Jumat (3/3).

Dalam hal ini, kata Ninik, perusahaan pers juga memiliki peran untuk memastikan jurnalis tidak mengalami kekerasan.

Baca juga : Masyarakat Desa Terdepan Kawasan Perbatasan RI-RDTL Akan Diberdayakan Sebagai Bagian Pertahanan Keamanan

"Kalau kira-kira berbahaya, ya jangan dilanjutkan. Minta pendampingan dari aparat penegak hukum atau aparat keamanan," papar Ninik.

Karena itu, dia berharap, pemerintah, lembaga negara, organisasi keagamaan, atau organisasi kemasyarakatan dapat membuka pintu seluas-luasnya bagi para jurnalis untuk memperoleh informasi.

Baca juga : Bamsoet Didapuk Jadi Ketua Dewan Pembina Alumni Doktor Hukum Unpad

Karena bagaimanapun, informasi yang akurat, sangat diperlukan dalam menulis pemberitaan.

"Mohon agar tidak menghalang-halangi," tegas Ninik. ***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.