Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Presiden Terpilih Prabowo:
Kalau Jokowi Dicubit Gerindra Yang Sakit
Minggu, 1 September 2024 08:28 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Presiden terpilih Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk selalu berada di belakang Presiden Jokowi. "Kalau Bapak dicubit, seluruh Gerindra merasakan sakitnya," kata Prabowo.
Pernyataan itu, disampaikan Prabowo dalam penutupan Rapimnas Partai Gerindra, di Gedung Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) malam. Presiden Jokowi menjadi tamu kehormatan dalam acara tersebut.
Selain Jokowi, Wakil Presiden Kiai Ma'ruf Amin dan Wapres terpilih Gibran Rakabuming juga hadir. Hadir pula, sejumlah menteri di Kabinet Indonesia Maju (KIM) beserta para pimpinan partai yang tergabung dalam KIM plus.
Jokowi tiba sekitar pukul 19.05 WIB mengenakan baju safari berwarna putih dan celana coklat muda, persis dengan seragam yang juga dipakai Prabowo. Yang membedakan hanya lencana pin merah putih yang tersemat di bagian dada. Di seragam safari putih Prabowo tidak ada lencana pin merah putih seperti Jokowi. Sementara Wapres Ma'ruf Amin mengenakan kemeja putih lengan panjang serta celana panjang berwarna hitam.
Kedatangan Presiden dan Wapres didampingi langsung Prabowo. Ketiganya masuk bersamaan ke gedung Indonesia Arena dengan sambutan gemuruh dari seluruh kader Gerindra. Kemudian, Jokowi menyalami sejumlah elite Gerindra yang duduk di barisan depan lokasi acara. Termasuk para menteri dan pimpinan parpol.
Ribuan kader Gerindra menyambut antusias kedatangan Presiden RI ke-7 itu. Secara bersama-sama, para kader Gerindra menyanyikan yel-yel tentang Jokowi. "Terimakasih. Terimakasih. Terimakasih Bapak Jokowi," bunyi nyanyian kader Gerindra yang dibawakan berulang-ulang. Bahkan, Prabowo beberapa kali berdiri untuk memimpin langsung nyanyian tersebut.
Dalam sambutannya, Prabowo banyak menyampaikan terimakasih atas kerja keras Jokowi dalam 10 tahun memimpin Indonesia. Baginya, Jokowi adalah salah satu pemimpin terbaik yang pernah dimiliki bangsa Indonesia. Sebagai Menteri Pertahanan, Prabowo tahu persis gaya memimpin Jokowi yang dianggapnya sangat luar biasa.
Baca juga : Duel Perang Saudara, Leo Dan Bagas Ke Final
"Terima kasih pengabdian bapak sekian tahun," kata Prabowo, mengawali sambutannya.
Prabowo juga mengungkapkan perasaan yang mendalam kepada mantan Wali Kota Solo itu. "Jangan ragu-ragu Pak, kalau Pak Jokowi dicubit yang rasakan seluruh Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)," ungkap Menteri Pertahanan itu, disambut tepuk tangan peserta rapimnas.
Prabowo lantas membeberkan karakter kader Gerindra. Dia bilang, kader Gerindra bermental petarung. Yang dibela, adalah kebenaran. "Kita adalah petarung, pendekar, kita ingin baik, tapi jangan salah hitung, Gerindra akan membela kebenaran," tambah Prabowo.
Setiap kader Gerindra, tambahnya, akan membela keadilan dan kejujuran. "Terima kasih Pak Jokowi, kami di belakang bapak," tekan mantan Danjen Kopassus itu.
Dalam sambutannya, Prabowo juga sempat membongkar rahasia dari para menteri-menteri. Salah satunya, saat diajak Jokowi mengunjungi daerah-daerah di tanah air.
"Pak, pada ngeri diajak bapak keliling pak itu? Waduh ini, nggak bisa tidur. Di pesawat itu lima jam terbang, lima jam diskusi. Makanya banyak yang alasan, ingin menjemput nanti di bandara. Dia mau terbang duluan, nggak berani terbang sama Pak Jokowi. Akal kalian aku sudah tahu ini," ungkap Prabowo yang disambut tawa hadirin.
Kendati demikian, Prabowo menyebut menteri-menteri di kabinet merupakan orang-orang hebat. Sehingga, Prabowo meminta izin pada Jokowi, dalam pemerintahannya nanti, sebagian dari menteri itu akan masuk dalam kabinetnya.
Baca juga : Basilika Santo Petrus, Makin Siang Makin Ramai
"Pak, maaf pak, karena bapak pilih orang-orang hebat mungkin sebagian dari mereka di kabinet saya nanti. Tapi saya sudah tahu akal kalian," canda Prabowo.
Untuk diketahui, dalam acara tersebut, sejumlah menteri hadir. Mayoritas menteri yang hadir mengenakan pakaian yang senada dengan ciri khas Gerindra ; kemeja putih dan celana krem. Di antaranya ; Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menpan RB Azwar Anas, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya. Serta menteri yang juga ketua umum partai seperti Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dan Menteri Agraria dan Tata Ruang Agus Harimurti Yudhoyono.
Setelah Prabowo, giliran Jokowi yang menyampaikan sambutan. Dalam sambutannya, gantian Jokowi yang memuji Prabowo. Kata dia, Gerindra bersyukur dipimpin oleh purnawirawan jenderal yang visioner, komitmen, dan apa adanya.
Jokowi lantas menyinggung soal rasa penasaran publik terkait hubungannya yang begitu erat dengan Prabowo. Padahal, Prabowo itu adalah rivalnya dalam dua kali Pilpres.
"Saya sangat hormat ke Pak Prabowo. Kalau dalam beberapa kesempatan Pak Prabowo menyampaikan beliau merasa sangat cocok, merasa sangat sayang dengan saya, ya begitu juga dengan saya. Itu juga yang saya rasakan," sambung Jokowi, disambut tepuk tangan gemuruh.
Menurut Jokowi, kecocokan antara dirinya dan Prabowo karena adanya rasa saling percaya. Untuk itu, Jokowi percaya diri menyerahkan tongkat kepemimpinan kepada Prabowo.
"Kepemimpinan Pak Prabowo, Indonesia dengan keberlanjutan akan mampu meraih cita-cita Indonesia Emas 2045. Saya sangat yakin itu. Insya Allah. Semuanya sesuai yang kita cita-citakan Indonesia Emas 2045," tekan Jokowi.
Baca juga : Anies Timang-timang Bikin Partai Atau Ormas
Kepala Negara bilang, misi keberlanjutan sangat penting untuk mengangkat martabat Indonesia di mata internasional. "Baik itu keberlanjutan, kerakyatan, infrastruktur, SDM, hilirisasi industri, IKN dan ekonomi hijau. Karena dengan begitu, bangsa ini tidak habis waktu," ucap dia.
Jokowi yakin Prabowo bisa melakukannya. Menurutnya, Ketum Partai Gerindra itu seorang yang berjiwa patriot yang sangat mencintai NKRI, yang tidak mementingkan ego pribadi dan tidak mengenal kata menyerah.
"Karena tadi beliau menyampaikan sendiri dua kali kalah dengan Jokowi, dan yang bisa melanjutkannya itu semua ada di Pak Prabowo," terang Jokowi.
Menutup sambutannya, Jokowi kemudian mengucapkan selamat kepada Prabowo yang telah memenangi kontestasi Pilpres 2024. "Semoga Allah SWT mudahkan bangsa Indonesia dalam mencapai kemajuan kemakmuran dan menjadikan Indonesia sebagai negara berpenghasilan tinggi yang berkeadilan dan keberlanjutan. Salam Indonesia Raya," pungkas Jokowi.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya