Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Paloh ke Hambalang, Pengamat Sebut Bentuk Apresiasi pada Prabowo

Minggu, 5 Maret 2023 21:08 WIB
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kanan) menemui Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (5/3). (Foto: Tim Media Prabowo)
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kanan) menemui Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (5/3). (Foto: Tim Media Prabowo)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kehadiran Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (5/3), menjadi perhatian banyak pihak. Pertuan ini pun dikait-kaitkan dengan peta politik Pemilu 2024.

"Pertemuan ini menarik dicermati di tengah NasDem yang menyatakan mengusung Anies Baswedan dalam pilpres. Sementara kita tahu, Prabowo merupakan bakal capres Partai Gerindra dan PKB," kata analis politik dan Direktur IndoStrategi Research and Consulting Arif Nurul Imam, Minggu (5/3).

Baca juga : Perayaan HUT Kota Tangerang Berdampak Besar pada UMKM

Arif melihat, selain membahas soal politik kebangsaan, pertemuan tersebut adalah bentuk apresiasi Paloh pada Prabowo. "Kehadiran Surya Paloh bisa pula kita baca sebagai bentuk apresiasi pada Prabowo yang terus disebut oleh Presiden Jokowi," ujarnya. 

Arif mengatakan, bukan tidak mungkin Paloh mengalihkan dukungan di tengah isu reshuffle kabinet yang mengancam menteri yang berasal dari NasDem. Sebab, Paloh terus menggelar pertemuan dengan para petinggi parpol.

Baca juga : Lestari Ajak Lembaga Pendidikan Bangun Kesadaran Toleransi

"Dukungan Surya Paloh pada Anies bisa jadi masih tentative. Tidak menutup kemungkinan kemudian mengalihkan dukungan pada bakal capres lain, termasuk Prabowo," tandasnya.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.