Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Cari Calon Gubernur DKI, PSI Gelar Rembuk Rakyat Jakarta

Rabu, 17 Mei 2023 20:32 WIB
Konferensi pers Rembuk Rakyat Jakarta yang akan digelar PSI, di Jakarta, Rabu. (17/5). (Foto: Istimewa)
Konferensi pers Rembuk Rakyat Jakarta yang akan digelar PSI, di Jakarta, Rabu. (17/5). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sebagai partai politik terbesar keempat di DKI Jakarta. Dewan Pimpinan Daerah Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta ingin lebih terlibat dan berperan pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jakarta.

Untuk itu, PSI meluncurkan platform "Rembuk Rakyat Jakarta" untuk Pemilihan Calon Gubernur Jakarta 2024. Ketua DPW PSI Jakarta, Elva Qollbina mengatakan, Rembuk Rakyat Jakarta ini bertujuan untuk mengajak masyarakat Jakarta berpartisipasi dalam menentukan calon gubernur Jakarta pada Pilkada 2024.

"Kami sangat bersemangat menghadirkan Rembuk Rakyat Jakarta sebagai wujud nyata dari komitmen PSI dalam mendorong partisipasi publik yang lebih besar. Kami ingin memberikan kesempatan kepada masyarakat Jakarta untuk memiliki peran yang lebih signifikan dalam memilih calon gubernur yang akan memimpin kota ini," kata Elva, Rabu (17/5).

Dalam platform "Rembuk Rakyat Jakarta", lanjut dia, masyarakat Jakarta dapat menjagokan salah satu dari 9 bakal calon gubernur yang telah melalui seleksi ketat oleh PSI. Elva menekankan, proses seleksi dilakukan dengan penuh transparansi dan objektivitas.

Baca juga : H+4 Lebaran, 55 Persen Kendaraan Belum Kembali Ke Jakarta

"Kami telah menetapkan kriteria yang komprehensif untuk memastikan bahwa calon gubernur yang dipilih memiliki integritas, kompetensi, dan visi yang kuat untuk memajukan Jakarta," ujar calon anggota legislatif DPRD DKI dapil Jakarta Pusat ini.

Selain itu, Elva juga menjelaskan upaya PSI dalam memastikan keberagaman dan keadilan dalam calon yang dipilih.

"Kami sangat memperhatikan keberagaman sebagai aspek penting dalam kepemimpinan Jakarta. Oleh karena itu, proses seleksi dilakukan dengan mempertimbangkan latar belakang dan pengalaman yang beragam dari para calon. Kami ingin memastikan bahwa suara semua masyarakat Jakarta, tanpa memandang latar belakang mereka, didengar dan diwakili dengan baik," ucapnya.

PSI mengundang seluruh masyarakat Jakarta untuk mengunjungi dan menggunakan platform "Rembuk Rakyat Jakarta" yang dapat diakses melalui situs web resmi PSI.

Baca juga : Panasonic Gobel Gelar Mudik Nyaman Untuk Ribuan Karyawan

Dengan platform ini, PSI berharap masyarakat Jakarta dapat berpartisipasi secara aktif dan memberikan kontribusi nyata dalam menentukan arah politik ibu kota.

Elva juga menambahkan, PSI berkomitmen untuk menjaga integritas dan transparansi dalam menjalankan proses ini. Dia memastikan bahwa suara dan aspirasi masyarakat Jakarta yang diungkapkan melalui 'Rembuk Rakyat Jakarta' akan menjadi acuan utama bagi PSI dalam menentukan dukungan terhadap salah satu calon gubernur.

Rembuk Rakyat Jakarta akan dibuka mulai hari ini hingga tanggal 22 Juni. Masayarakat DKI Jakarta dapat mengakses dan memilih calon Gubernur terbaik mereka dengan mengakses link Bit.ly/rembukrakyatdki Rembuk Rakyat Jakarta menghadirkan 9 kandidat terbaik yang terdiri dari: Grace Natalie (Ketua Dewan Pembina Partai PSI), Gibran Rakabuming (Walikota Solo), Heru Budi Hartono (Pj. Gubernur DKI Jakarta), Tri Rismaharini (Menteri Sosial), Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat), Bima Arya (Walikota Bogor), Dudung Abdurachman (Kepala Staf TNI Angkatan Darat), Ahmad Zaki Iskandar (Bupati Tangerang), Muhammad Fadil Imran (Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri).

Wakil Ketua DPW PSI Jakarta Justin Adrian menambahkan, Rembuk Rakyat Jakarta ini bukti jika PSI sangat konsen dengan masalah di Jakarta. Karena itu, sejak jauh hari PSI sudah mencari calon pemimpin Jakarta untuk periode 2024-2029.

Baca juga : Sambut Libur Lebaran, Ancol Gelar Festival Raya Kemenangan

Sebagai anggota DPRD DKI Jakarta, Justin tahu dan menyadari berbagai permasalahan di Ibu Kota. Seperti banjir, macet dan air bersih.

"Karena tu kita memikirkan calon pemimpin DKI ke depan yang memiliki rekam jejak baik dan mengerti permasalahan Jakarta," tandasnya.

Justin pun mengajak seluruh warga Jakarta berpartisipasi dalam voting Rembuk Rakyat ini untuk menentukan calon pemimpin DKI ke depan. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.