Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

SEA Games 2021

Alis Sabet Emas Wushu Taolu Taiji Quan

Sabtu, 14 Mei 2022 21:51 WIB
Atlet wushu putri Indonesia, Mellynar Alisya. (Foto: Istimewa)
Atlet wushu putri Indonesia, Mellynar Alisya. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Atlet wushu putri Indonesia, Mellynar Alisya mewujudkan impiannya pada debut pertamanya pada ajang SEA Games. Tampil di arena wushu Cau Giay Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Sabtu (14/5), Alis panggilan akrabnya, meraih medali emas saat tampil di nomor Taolu Taiji Quan Putri SEA Games 2021 Vietnam.

Tampil dengan jurus-jurus gerakan tangan kosong yang sempurna, atlet wushu asal Jawa Timur ini mendapatkan poin tertinggi  9,71 poin. Medali perak Taiji Quan (tangan kosong) Putri direbut atlet wushu Filipina, Agatha Chrystenzen Wong Fernandez dengan 9,69 poin dan perunggu menjadi milik atlet wushu Malaysia, Sy Xuan Sydney Chin dengan 9,68 poin.

"Saya senang bisa menyumbangkan medali emas bagi Kontingen Indonesia. Dan, saya tidak menduga bisa tampil maksimal pada penampilan perdana di SEA Games," ujar Alis.

Baca juga : Hari Pertama, Edgar Cs Siap Berburu 4 Medali Emas Di Nomor Taolu

Sayangnya kesuksesan Alisyah gagal diikuti Nikolas yang tampil di nomor Taiji Quan putra. Atlet wushu asal Sasana Yayasan Wushu Kusuma Indonesia ini harus puas meraih medali perak dengan mengantongi 9,71 poin.

Medali emas direbut atlet Singapura, Jun Kai Chan dengan nilai 9,72 poin dan atlet wushu Filipina, Jones Liabres meraih perunggu dengan 9,70 poin.

"Yang penting saya bisa tampilkan yang terbaik dan menyumbang medali buat indonesia saja sudah puas banget. Itu saya gak nyangka karena ini SEA Games pertama saya. Nggak nyangka bisa mendapat medali apalagi perak," ujar Nikolas.

Baca juga : SEA Games 2021, Sektor Tunggal Putri Matangkan Teknik

"Saya memang sempat nangis. Itu tangis kepuasan. Apalagi, kemarin saya gagal meraih medali di nomor Taiji Jian meski sudah berusaha. Hari ini, saya lebih enak karena bermain lepas," tambahnya.

Medali perak juga disumbangkan Haris Oratius di nomor Nan Quan putra dengan mengumpulkan 9,70 poin. Medali emas direbut atlet wushu Brunai Darussalam, Mohammad Adi Salih dengan 9,71 poin dan Hoo Nong Van dari Vietnam harus puas kebagian perunggu dengan 9,69 poin.

Dengan hasil ini, Tim Nasional Wushu Indonesia sudah mengantong 1 emas, 3 perak dan 1 perunggu dari nomor Taolu.

Baca juga : Mantap, Dayung Sumbang Emas Pertama Buat Indonesia

"Kita berharap emas Alisyah bisa diikuti atlet-atlet lainnya. Mudah-mudahan kita bisa menambah perolehan medali emas bagi Kontingen Indonesia," ujar Sekjen Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI), Ngatino.

"Peluang untuk menambah medali emas cukup terbuka pada hari terakhir yang memperebutkan empat medali emas," timpal Susyana, pelatih Timnas Wushu Indonesia khusus Taolu. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.