BREAKING NEWS
 

AHY Kirim Bunga Ucapan Selamat Di Acara Koalisi Indonesia Bersatu, Sinyal Demokrat Gabung?

Reporter : EDY BURNAMA
Editor : FAZRY
Senin, 15 Agustus 2022 06:03 WIB
Karangan bunga ucapan selamat untuk KIB dari Ketum Demokrat AHY. (IST)

RM.id  Rakyat Merdeka - Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) baru saja menggelar pemaparan visi misi di Hotel Shangri-La Surabaya, Minggu (14/8/2022). Para ketua umum parpol yang tergabung di KIB membeberkan visi misi mereka di hadapan akademisi dan tokoh masyarakat.

Menariknya, ada satu-satunya karangan bunga di lokasi pintu masuk ballroom pemaparan visi misi KIB. Karangan bunga itu mengatasnamakan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dalam papan karangan bunga dengan warna biru kombinasi putih itu terpampang jelas nama AHY.

Dalam pesannya, AHY memberi selamat dan sukses ke KIB. Apakah ini sinyal Demokrat gabung?

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPD Golkar Jawa Barat Tubagus Ace Hasan Syadzily mengatakan, bahwa itu bentuk apresiasi acara Penyampaian Gagasan dan Visi-Misi yang diselenggarakan KIB.

"Ya tentu kami mengucapkan terima kasih kepada Demokrat yang telah mengirimkan bunga. Karena kita tahu ada halangan, karena bapak AHY juga sedang kurang sehat jadi beliau kirim bunga," kata Ace kepada wartawan saat konsolidasi KIB di Surabaya, Minggu (14/8).

Baca juga : PAN Cirebon Deklarasi Dukung Ganjar Presiden 2024

Ditanya apakah karangan bunga itu adalah tanda-tanda Partai Demokrat akan bergabung dengan KBI, Ace belum bisa menyimpulkannya.

"Saya belum tahu, kalau itu tanya sama ketua umum,  karena itu urusannya ketua umum di KIB" ujarnya.

Ace bilang, KIB buat visi misi dan gagasan, maka perlu disusun oleh ketiga partai politik dan ketiga partai politik ini memberikan satu mandat perjuangan pada capres cawapres KIB nanti.

"Jadi visi-misi ini akan jadi platfrom perjuangan dan dijadikan sebagai rujukan di dalam perjuangan menghadapi pemilu 2024 nanti," tuturnya.

Sementara itu, mengenai Ketum Gerindra Prabowo Subianto yang menyatakan maju sebagai Capres di Pemilu 2024 setelah mendapat dukungan dari 34 DPD.

Adsense

Baca juga : Dubes Ukraina Senang, Indonesia Bisa Kembali Impor Gandum

Ace secara tegas menyebutkan bahwa KIB siap bertarung dengan Prabowo dalam Pemilu 2024 mendatang.

"Tentu kami hormati Pak Prabowo yang menyatakan maju kembali sebagai calon presiden dan KIB tentu juga siap berkontestasi dengan Pak Prabowo," tegasnya.

Ace menghormati keputusan Prabowo maju sebagai Capres di Pemilu 2024. Hal tersebut merupakan hak Prabowo.

"Saya kira kita harus menghormati ya. Setiap orang kan memiliki hak untuk maju dan tentu kita tidak bisa membatasi hak seseorang untuk mencalonkan dan dicalonkan," ujarnya.

Perihal deklarasi Capres KIB, Ace menyebut, akan dibahas mendalam para ketua umum partai tergabung dalam KIB. Partai Golkar sendiri ditegaskan Ace menginginkan Ketua Umum Airlangga Hartarto sebagi Capres.

Baca juga : Wamenag Tegaskan Indonesia Butuh Strategi Kebudayaan

"Belum (nama capres di KIB) ya walaupun Partai Golkar sendiri menginginkan Pak Airlangga tapi itu kan harus dibahas bersama ketua umum kedua partai yang lain," kata Ace.

Di Surabaya, KIB menggelar konsolidasi dengan agenda penyampaian gagasan dan visi misi menuju Pemilu 2024. Agenda tersebut dihadiri langsung ketua umum tergabung dalam KIB, yaitu Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense