BREAKING NEWS
 

Liga 1 Indonsesia

Laga Tunda, PS Sleman Siap Hadapi Persija

Reporter & Editor :
SAIFUL BAHRI
Rabu, 4 Januari 2023 13:52 WIB
Para pemain PSS Sleman saat latihan. (Foto : LIB)

RM.id  Rakyat Merdeka - Skuad PSS Sleman bersiap menghadapi laga tunda melawan Persija Jakarta pada lanjutan Liga 1 musim 2022/2023 yang dijadwalkan digelar pada Minggu (8/1).

Para PSS juga sudah menggelar latihan usai menjalani libur akhir tahun selama sepuluh hari usai selesainya putaran pertama Kompetisi BRI Liga 1 2022/2023.

Latihan perdana tim berjuluk Super Elang Jawa digelar di lapangan Pakembinangun, Sleman, Selasa (3/1/2022) sore.

Baca juga : PSIS Semarang Lepas 2 Bek, Rekrut 3 Pemain Anyar

Latihan perdana di tahun 2023 itu dipimpin langsung pelatih kepala, Seto Nurdiyantoro yang didampingi oleh lima asisten pelatihnya yakni Asep Ardiansyah, Ansyari Lubis, Bonggo Pribadi, Carlos Salamao dan Amirudin.

Usai memimpin jalannya latihan perdana itu, Seto Nurdiyantoro mengatakan timnya sudah fokus untuk menghadapi laga tunda lawan Persija Jakarta serta laga perdana di putaran kedua.

Adsense

Sesuai jadwal yang sudah dirilis oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi, PSS akan menjalani laga tandang lawan PSM Makassar pada 8 Januari 2023 mendatang. 

Baca juga : Laga Tunda PS Sleman Vs Persija Digelar 8 Januari

“Ini aktivasi latihan karena belum banyak pemain yang datang di latihan perdana kali ini. Gairah, semangat dan kepercayaan diri pemain di latihan muncul. Mengenai fokus latihan untuk menghadapi PSM Makassar tetap kita lakukan, namun di sesi latihan perdana ini kita persiapkan untuk laga tunda menghadapi Persija pada Minggu (8/1/2022) mendatang,” kata Seto Nurdiyantoro. 

Seperti diketahui, laga PSS lawan Persija di pekan ke-17 lalu di Stadion Manahan Solo harus dihentikan karena lapangan yang tergenang air akibat hujan ekstra deras. Akhirnya laga babak kedua tak jadi dilaksanakan.

Di sisi lain, jeda kompetisi putaran pertama BRI Liga 1 2022/2023 menjadi ajang perburuan pemain baru di bursa transfer bagi para kontestan, termasuk PSS Sleman.

Baca juga : Toha Yakin Pendekar Cisadane Kinclong Di Putaran Kedua

Terkait hal ini, Seto menjelaskan bahwa dirinya masih menunggu komunikasi dari jajaran manajemen PT. Putra Sleman Sembada, manajer tim dan staf pelatih PSS.

“Untuk mengenai hal ini saya enggan memberikan komentar dahulu sebelum ada koordinasi dari ketiga pihak,” tegas Seto.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense