Dark/Light Mode

Meski Mendukung Ganjar, PSI Tidak Ikut Pelatihan Jurkamnas

Hendrawan Supratikno : Kami Gembira Jika Dukungan PSI Nyata

Senin, 24 Juli 2023 07:20 WIB
Hendrawan Supratikno, Politisi PDIP. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Hendrawan Supratikno, Politisi PDIP. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

RM.id  Rakyat Merdeka - Koalisi pendukung Ganjar Pranowo yang dipimpin PDIP telah menggelar pelatihan juru kampanye nasional (Jurkamnas).

Namun, tidak ada perwakilan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang mengikuti pelatihan ini. Padahal, PSI jauh-jauh hari sudah menyatakan mendukung Ganjar melalui ajang rembuk rakyat.

Namun, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, pihaknya masih menunggu sikap resmi PSI tentang dukungan kepada Ganjar.

Baca juga : Sigit Widodo: Kami Tidak Hadir Karena Tak Diundang

"Kami tunggu mereka yang akan menyatakan dukungan kepada Pak Ganjar. Kan harus menyampaikan suatu niatan, sehingga kerja sama itu dari dua belah pihak," ucapnya di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (17/7).

Ketika ada pihak-pihak yang menyatakan niatnya mendukung Ganjar, lanjut Hasto, tentu akan ditindaklanjuti proses komunikasi antar partai politik.

Hingga saat itu, Hasto mengaku belum ada komunikasi dengan PSI tentang deklarasi resmi untuk mendukung Ganjar Pranowo.

Baca juga : Kiai Muda Ganjar Gelar Pelatihan Pemanfaatan Limbah Kayu Jati di Tuban

Sedangkan Juru Bicara PSI Sigit Widodo mengaku, pihaknya tidak tersinggung atau tidak marah, meskipun tidak diajak. "Itu hak PDIP dan partai-partai lain yang tergabung dalam Jurkamnas Ganjar," ujarnya.

Politisi PDIP Hendrawan Supratikno mengatakan, PSI belum diajak hanya karena belum terjalinnya komunikasi PSI dengan para pengusung Ganjar.

Untuk lebih jelasnya, berikut wawancara dengan Hendrawan Supratikno mengenai hal tersebut.

Baca juga : Santri Dukung Ganjar Salurkan Bantuan Ke Sekolah Terdampak Kebakaran Di Serdang Bedagai

PSI mendukung Ganjar, tapi tak diajak dalam pelatihan Jurkamnas. Tanggapan Anda?

Saya belum dikasih update ten­tang info terkini. Namun, kami tentu bergembira bila dukungan PSI itu ril (nyata), bukan sekadar manuver sesaat.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.