Dark/Light Mode

PLN Pastikan Pasokan Listrik Sumatera Aman Selama Ramadan

Jumat, 31 Maret 2023 16:18 WIB
Direksi PLN, Pertamina, BPH MIgas dan DPR melakukan pemantauan pasokan BBM dan Listrik jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023
Direksi PLN, Pertamina, BPH MIgas dan DPR melakukan pemantauan pasokan BBM dan Listrik jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023

RM.id  Rakyat Merdeka - PT PLN (Persero) memastikan pasokan kelistrikan secara nasional hingga Sumatera aman selama bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1444H. 

"Menyambut lebaran dan puasa ini pasokan listrik secara nasional dalam kondisi aman, termasuk Sumatera sangat aman," ujar Direktur Jenderal Ketenagalistrikan, Jisman Hutajulu pada Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VII DPR RI di Terminal BBM Pelabuhan Panjang (TBBM Panjang) Lampung, Kamis (30/3).

Jisman menjelaskan, prognosa kondisi sistem kelistrikan Sumatera pada tanggal 22 April 2023 secara umum dalam kondisi aman dengan Daya Mampu Pasok (DMP) Sistem Sumatera sebesar 7.166 MW dengan beban 5.332 MW sehingga cadangan sebesar 1.834MW atau 34,4%.

"Dari 7GW di Sumatera mungkin 5,3GW-nya dari normalnya beban puncak sebesar 6,3GW, artinya ada turun sekitar 600-700MW," jelas Jisman.

Baca juga : Mak Ganjar Sumsel Gelar Silaturahmi Dan Tausiah Ramadan

Kementerian ESDM bersama perusahaan listrik negara berkomitmen menyiapkan pasokan listrik untuk Ramadan dan Idul Fitri 1444H dengan mengupayakan kecukupan daya pada pembangkit, transmisi, dan distribusi listrik dalam status Normal beserta keandalan sesuai kriteria yang diprasyaratkan.

Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan telah menyurati PT PLN (persero)  dapat menjaga kehandalan pasokan listrik untuk rumah - rumah ibadah dan masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa hingga berlebaran di Hari Raya Idul Fitri mendatang.

"Kami meminta PLN berkoordinasi kepada instalatir, karena kadang kala ada gangguan di rumah ibadah, saya  minta PLN agar berkoordinasi dengan instalatir, karena masyarakat itu hanya tahu listrik itu di PLN. Oleh karena itu jangan dibiarkan," ujarnya.

Dalam rangka menjaga keandalan dan kecukupan kondisi pasokan sistem kelistrikan selama periode Ramadan dan Idul Fitri 1444 H telah ditetapkan masa Siaga yang direncanakan akan ditetapkan pada H-7 sampai H+7, yaitu mulai tanggal 15 - 30 April 2023 dan dilakukan pembatasan terhadap pekerjaan yang berpotensi menimbulkan gangguan, kecuali kondisi emergency.

Baca juga : Bapanas Pede Stok Gula Aman Sampai Lebaran

"Kami sudah minta H-7 dan H+7 untuk siaga, laporannya kepada kami," kata Jisman.

Terminal BBM Pelabuhan Panjang

Selain memastikan kondisi ketersediaan pasokan listrik juga dilaporkan kondisi pasokan energi primer untuk pembangkit (batubara, gas, dan BBM) dilaporkan dalam kondisi aman dengan rata-rata stok Batubara Hari Operasi Pembangkit (HOP) diatas 15 hari, serta pasokan BBM dalam kondisi aman.

Terminal BBM Pelabuhan Panjang (TBBM Panjang) sebagai lokasi kunjungan kerja ini merupakan Terminal penyaluran BBM integrated end to end yaitu terminal yang terdiri dari instalasi penerimaan kapal sampai penyaluran di mobil tangki di Indonesia. TBBM Panjang dikelola oleh Pertamina Marketing Operation Regional (MOR) II dan terletak di Kompleks Pela-buhan Panjang Kota Bandar Lampung dan memiliki luas total 35.525 m2;

Baca juga : PLN Gerak Cepat Pulihkan Kelistrikan Usai Hujan Badai di Pekanbaru

Supply BBM ke TBBM Panjang berasal dari TBBM Tanjung Gerem, Kilang Plaju Palembang dan im-port. Penyaluran BBM yang dilakukan di Terminal BBM Panjang mencapai rata-rata 4.000 KL per hari untuk memenuhi kebutuhan kon-sumen di Provinsi Lampung dan sekitarnya.

 


 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.