Dark/Light Mode

Kado Kemerdekaan Ke-78 RI, 29 Penyalur BBM Satu Harga Wilayah 3T Diresmikan Serentak

Jumat, 25 Agustus 2023 08:20 WIB
BPH Migas secara serentak meresmikan 29 penyalur BBM Satu Harga, Kamis (24/8). (Foto: Dok. BPH Migas)
BPH Migas secara serentak meresmikan 29 penyalur BBM Satu Harga, Kamis (24/8). (Foto: Dok. BPH Migas)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah berkomitmen kebutuhan energi, khususnya Bahan Bakar Minyak (BBM) dapat tersedia dengan cukup, mudah diakses dan harganya terjangkau bagi seluruh masyarakat Indonesia, tak terkecuali bagi yang bermukim di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) bersama badan usaha penugasan secara serentak meresmikan 29 penyalur BBM Satu Harga, Kamis (24/8).

Baca juga : Semarakkan Kemerdekaan, Mak Ganjar Banten Gelar Jalan Santai Bareng Warga Serang

Kegiatan ini dipusatkan di empat lokasi yaitu di wilayah Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu, Sumba Barat Daya, Provinsi Nusa Tenggara Timur, dan Jayapura, Provinsi Papua.

Kepala BPH Migas Erika Retnowati mengatakan, peresmian ini menjadi kado indah kemerdekaan bagi masyarakat yang mendiami wilayah 3T.

Baca juga : Sambut HUT ke-78 RI, Mall Ciputra Jakarta Hadirkan 60 Kuliner Nusantara

“Masih dalam semangat Hari Kemerdekaan Indonesia, melalui program BBM Satu Harga diharapkan daerah di luar Jawa dapat menikmati BBM yang harganya sama dengan di pulau Jawa," ujar Erika saat meresmikan BBM Satu Harga di Natuna, Kepulauan Seribu.

Erika menambahkan, peresmian BBM Satu Harga ini untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Juga, memberikan multiplier effect terhadap pertumbuhan ekonomi di daerah.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.