Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Antisipasi Kepadatan Arus Balik
Kemenhub Bakal Alihkan Kendaraan Besar Dari Pelabuhan Ketapang Ke Pelabuhan Jangkar
Jumat, 6 Mei 2022 10:47 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan mengalihkan kendaraan besar seperti truk logistik dari Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi ke Pelabuhan Jangkar, Situbondo.
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, pengalihan ini dilakukan agar kepadatan di Pelabuhan Ketapang tidak terjadi lagi selama arus balik mudik Lebaran 2022.
Berita Terkait : Kendaraan Logistik Di Pelabuhan Ketapang Dialihkan Ke Pelabuhan Jangkar
"Upaya ini dilakukan untuk mengantisipasi kepadatan arus balik di Pelabuhan Penyeberangan Ketapang," katanya, Jumat (6/5).
Kemenhub juga menyiapkan sejumlah antisipasi lain, seperti penerapan rekayasa lalu lintas. Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi menjelaskan, rekayasa lalin one way akan diterapkan mulai dari masuk ke Banyuwangi tepatnya di Jembatan Timbang Wacuk Dodol dari Probolinggo menuju dermaga.
Berita Terkait : Penumpang Arus Balik Di Pelabuhan Merak Terus Meningkat
Kemudian, dari arah Banyuwangi menggunakan jalan lingkar dalam Jawa Timur. Untuk waktu penerapan one way menjadi diskresi pihak kepolisian. "Dengan demikian diharapkan mengurangi konflik kepadatan yang terjadi," katanya.
Selanjutnya
Tags :
Berita Lainnya