Dark/Light Mode

Dukung Pemberhentian Komut PT Mega Elektra

Moeldoko Center Apresiasi Ketegasan Erick Thohir

Kamis, 24 Maret 2022 09:04 WIB
Ketua Umum Moeldoko Center Trisya Suherman. (Foto: Istimewa)
Ketua Umum Moeldoko Center Trisya Suherman. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Moeldoko Center, Trisya Suherman mendukung, langkah Menteri Badan Usaha Milik Negera (BUMN) Erick Thohir yang memberhentikan Immanuel Ebenezer dari Komisaris Utama PT Mega Elektra, anak usaha PT Pupuk Indonesia.

“Kami menilai sikap Pak Erick Thohir masih konsisten dalam memberantas radikalisme dikalangan BUMN. Apa yang dilakukan saudara Noel sudah keluar dari tagline AKHLAK. Kami berterimakasih dan mengapresiasi sikap tegas Pak Erick,” tegas Trisya saat dihubungi, Kamis (24/3).

Menurutnya, Immanuel Ebenezer tidak paham norma korporasi.

Baca juga : Dubes RI Dorong Penguatan Kerja Sama Pekerja Terampil Indonesia Di Jepang

“Tentu sikapnya membela Munarman mengganggu perusahaan. Dia itu Komisaris Utama di anak perusahan Pupuk Indonesia yang notabene perusahaan terbuka. Artinya, sikap politis yang bersangkutan dapat mengganggu citra holding perusahaan.” jelas Trisya Suherman.

Dirinya menegaskan, Moeldoko Center akan terus konsisten mengawal sikap tegas Menteri Erick Thohir terkait bersih dari radikalisme dan terobosan percepatan ekonomi nasional. Sekaligus yakin Presiden Jokowi juga terus konsisten memerangi radikalisme di lembaga negara.

Sebagai informasi, Immanuel Ebenezer akrab disapa Noel dicopot dari komisaris utama PT Mega Elektra, anak usaha PT Pupuk Indonesia. Pencopotan tersebut diduga usai dirinya menjadi saksi yang membela terdakwa terorisme Munarman.

Baca juga : Dukung Pertanian Ramah Lingkungan, Kementan Kembangkan Pupuk Organik

"Benar, benar (dicopot dari) Komisaris Utama," kata Noel kepada wartawan, Rabu (23/3).

Dia pun bingung alasan dirinya dipecat dari komisaris utama BUMN tersebut. Dia menduga, ini ada kaitannya dengan pembelaan dirinya terhadap Munarman.

"Iya sepertinya itu (bela Munarman), karena pemecatan saya ini tidak ada keterangannya karena kenapa," tegas dia.

Baca juga : Moeldoko: Momentum Perbaikan Tata Kelola Pemerintah

Immanuel Bennezer diangkat sebagai Komisaris Utama PT Mega Eltra oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir pada 12 Juni 2021.

PT Mega Eltra merupakan anggota holding perusahaan pelat merah yakni PT Pupuk Indonesia (Persero). Perusahaan ini bergerak di bidang perdagangan, jasa konstruksi dan keagenan, hingga industri cat.

"Bela Munarman kan tidak ada celahnya (kesalahan), dilindungi konstitusi, tidak melanggar, tidak juga mengganggu perusahaan," tambah dia. (MRA)

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.