Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Untung Banyak Pembelanya

Sigit, Kapolri Yang Paling Banyak Ujiannya

Senin, 17 Oktober 2022 06:40 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD bersama Kapolri Jend Listyo Sigit Prabowo mendampingi Presiden Jokowi saat memberikan arahan kepada jajaran Polri, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/10/2022). (Foto: Humas Setkab/Jay)
Menko Polhukam Mahfud MD bersama Kapolri Jend Listyo Sigit Prabowo mendampingi Presiden Jokowi saat memberikan arahan kepada jajaran Polri, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/10/2022). (Foto: Humas Setkab/Jay)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dari sekian banyak Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjadi yang paling banyak ujiannya dan berat-berat. Untungnya, Sigit banyak yang membela. Presiden Jokowi pun masih memberikan kepercayaan penuh ke Sigit untuk menuntaskan masalah-masalah tersebut.

Sigit dilantik menjadi Kapolri pada 27 Januari 2021. Di awal-awal dia menjabat, semua berjalan adem. Sigit, dengan visi misi Presisi-nya, mampu mengangkat citra polri di hadapan masyarakat. Dalam survei kepuasan publik, posisi Polri melonjak naik.

Namun, dalam tiga bulan terakhir, Sigit mendapat banyak ujian. Mulai dari kasus pembunuhan berencana yang dilakukan mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo terhadap Brigadir Yosua Hutabarat, tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 132 orang, sampai yang terbaru kasus penggelapan barang bukti narkoba oleh Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa.

Baca juga : BNI Gandeng Bank Papua Perluas Sinergi Dalam Peningkatan Layanan

Belum lagi terungkapnya banyak polisi yang berlaku hedon dan suka memamerkan kemewahan dan maraknya judi online yang meresahkan masyarakat. Rentetan masalah berat seperti ini belum pernah terjadi di kapolri-kapolri sebelumnya.

Akibat masalah-masalah berat ini, kepercayaan publik ke polisi anjlok. Muncul banyak olok-olokan dari masyarakat ke polisi.

Sigit pun berusaha keras dan tegas menuntaskan masalah-masalah ini. Untuk kasus pembunuhan terhadap Brigadir Yoshua, Sigit tegas memecat Sambo dan memproses hukum semua yang terlibat. Untuk tragedi Kanjuruhan, Sigit memberhentikan Kapolda Jawa Timur Nico Afinta. Untuk kasus Teddy Minahasa, Sigit yang memerintah langsung Propam menangkap jenderal polisi bintang dua yang sebelumnya dipromosikan jadi Kapolda Jawa Timur tersebut.

Baca juga : Kapolri Sigit Bernapas Lega

Di saat yang sama, Sigit juga sukses penangkap jaringan judi online. Yang terbaru, menangkap bandar judi online kakap Apin BK, di Malaysia.

Atas kerja kerasnya ini, Sigit banyak yang membela dan memuji. Mulai dari internal Pemerintah, Ormas Islam, politisi, mahasiswa, sampai para pengamat.

Dari internal Pemerintah, pembelaan dan pujian datang dari Menko Polhukam Mahfud MD. Mahfud tak segan memuji langkah tegas Sigit menindak Teddy Minahasa.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.