Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Gobel: Tahan Krisis, Rempah Dan Kuliner Jadi Kekuatan Ekonomi Nasional

Rabu, 10 Agustus 2022 16:15 WIB
Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel membuka pameran kuliner Adirasa Nusantara 2022 di Jakarta Convention Center, Rabu (10/8). (Foto: Istimewa)
Wakil Ketua DPR Rachmat Gobel membuka pameran kuliner Adirasa Nusantara 2022 di Jakarta Convention Center, Rabu (10/8). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Ketua DPR Bidang Koordinator Industri dan Pembangunan (Korinbang) Rachmat Gobel, membuka pameran Kuliner Nusantara di Jakarta Convention Center, Rabu (10/8).

“Kuliner dengan segala bahan rempah dan ragam makanan dan minumannya, merupakan solusi dan kekuatan kebangkitan ekonomi nasional,” kata Gobel di Jakarta Convention Center, Rabu (10/8).

 

 
 
Pameran berjudul Adirasa Nusantara 2022 merupakan pameran gastronomi, kuliner, dan produk olahan nusantara.

Pameran bertema Cita Rasa Indonesia untuk Dunia itu diikuti para pengusaha rempah dan produk olahan pangan seperti penganan dan masakan. Juga produk kopi, teh, dan jamu.

Baca juga : Menkeu: APBN 2023 Tahan Guncangan Hadapi Ekonomi Global

Usaha UMKM tersebut umumnya dikelola para perempuan.

Pameran ini baru kali pertama diadakan, dan berharap akan terus diadakan setiap tahun.

“Indonesia adalah negeri yang kaya dengan rempah, bahan pangan, dan produk kuliner. Inilah kekuatan nasional kita. Belanda datang menjajah bukan mencari bahan tambang, tapi justru mencari rempah-rempah. Ini harus disadari kita semua,” kata Gobel.

Politisi asal Gorontalo ini pun mengungkap, saat menjadi salah satu ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, dia sudah membuat program ekonomi nasional berbasis budaya.

Baca juga : Jokowi Panggil Tokoh Relawan Dan Kapolri Ke Istana, Ada Apa Ya?

Mulai dari kerajinan tangan, tekstil tradisional, rempah-rempah, hingga kuliner.

“Inilah ekonomi yang memiliki daya tahan, khas, melibatkan banyak orang, dan berakar pada nilai-nilai budaya kita,” katanya.

Karena itu, ketika diminta untuk membuka pameran ini, Gobel antusias menyambutnya. “Harus kita dukung,” tegasnya.

Kreativitas Kaum Perempuan

Baca juga : Ini Peran Besar BUMN Di Balik Pertumbuhan Ekonomi Nasional 5,44 Persen

Gobel menyatakan, saat ini dunia dihantui ketidakpastian global, akibat konflik Rusia-Ukraina yang membawa dampak terhadap seretnya pasokan. Serta melejitkan harga pangan dan energi.

“Ini bisa membawa kita pada krisis pangan dunia,” katanya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.