Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Tim Relawan Andi-Fatma Jelaskan Soal Polemik Biaya Pilgub Sulsel
Senin, 12 Agustus 2024 18:03 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Panglima Tim Dozer Rully Rozano menerangkan pernyataanya soal "ratakan Sulsel dengan Rp 50 M", yang memantik kehebohan, akhir pekan lalu.
Menurutnya, nominal Rp 50 miliar yang disebutnya itu, merupakan respons atas pertanyaan wartawan.
"Lima puluh M (miliar) itu bukan dari saya. Ada wartawan yang sebut Rp 50 miliar, jadi saya jawab itu kecil," ujar Rully, Senin (12/8/2024).
Dia juga menerangkan maksud dari pernyataan yang dilontarkannya saat doorstop dengan para jurnalis di Makassar itu.
Baca juga : 5 Ribu Relawan Siap Sukseskan Rena Di Pilwalkot Bogor
Menurutnya, dengan rangkaian pengalaman pemilu, pileg dan pilpres, nominal Rp 50 miliar untuk relawan dan struktur tim pemenangan di 24 kabupaten kota di Sulsel, hanya cukup untuk operasional.
"Setelah itu ada lagi wartawan yang tanya, apakah kalau Rp 400 miliar juga kecil. Saya jawab itu bukan kewenangan saya lagi, harus sama struktur tim pemenangan resmi,” tutur Rully.
Tim Dozer pimpinan Rully Rozano merupakan salah satu sayap relawan tim pemenangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi.
Pernyataan itu dikemukakan Rully kepada wartawan usai rapat konsolidasi relawan Sudirman-Fatma di Hotel Swiss Bel Panakkukang, Makassar, Kamis (8/8/2024) siang.
Baca juga : Tahukah Anda, 6 Jenis Gen Ini Bisa Picu Bunuh Diri?
Saat itu, Rully mengungkapkan kebutuhan biaya mereka selama kontestasi politik berlangsung.
Menurutnya, total anggaran yang diperlukan untuk kebutuhan relawan dan kegiatan kampanye melebihi Rp 50 miliar.
“Kecil sekali (kalau) Rp 50 M (miliar),” tuturnya.
Kader PAN Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan (Kalsel) itu menegaskan, tak ada maksud sedikit pun menyepelekan pemilih dan warga Sulsel.
Baca juga : Bentuk Timsus, Relawan Anies Waspadai Money Politic Dan Serangan Fajar Di Pilgub
"Kakek saya ini orang Sengkang dan Sidrap. Nenek moyang saya dari Bugis-Makassar juga," tegasnya.
Rully juga menjelaskan, selama berkomunikasi dengan barisan relawan ASS-Fatma di Sulsel, dirinya tetap mengedepankan nilai-nilai adat setempat.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya