Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Jelang Piala Presiden, LIB Tinjau Stadion Segiri Samarinda

Minggu, 22 Mei 2022 12:28 WIB
Seorang petugas meninjau kelayakan Stadion Segiri Samarinda. (Foto : BorneoFC)
Seorang petugas meninjau kelayakan Stadion Segiri Samarinda. (Foto : BorneoFC)

RM.id  Rakyat Merdeka - Jelang gelaran Piala Presiden 2022, PT Liga Indonesia Baru (LIB),  meninjau beberapa stadion yang akan jadi tuan rumah. Salah satunya, stadion Segiri Samarinda.

Sejak pandemi, stadion kebanggan masyarakat Samarinda ini tak digunakan. .

"Mungkin karena lama tak digunakan, jadi ada penurunan. Kami berharap melalui inspeksi ini akan ada semangat luar biasa, supaya atmosfer stadion bisa kembali seperti masa normal," ucap wakil PT Liga Indonesia Baru (LIB), Somad.

Dikatakannya, tujuan peninjauan kali ini, secara umum adalah untuk melihat sejauh mana klub-klub di Indonesia mempersiapkan diri sebelum kompetisi dimulai. Namun ia mengapresiasi langkah Borneo FC yang dilihatnya sudah mulai melakukan pembenahan dengan dukungan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda.

Baca juga : Pemerintah Peduli Kesejahteraan Seniman & Budayawan

Disinggung tentang persiapan Piala Presiden, Somad mengatakan belum ada keputusan resmi dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, terkait siapa yang menjadi tuan rumah. Ia mengatakan, semua tim memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi host turnamen pra musim.

"Siapapun punya kesempatan, selama memenuhi persyaratan standar minimunnya," jawab Somad saat ditanya terkait indikator penilaian stadion.

Dalam melakukan inspeksi, Somad menyebut tak lebih dari satu hari. Semua proses akan dipadatkan, mulai dari melihat akses ke seluruh area stadion, lapangan dan lampu penerangan.

"Semua yang menjadi catatan tentu akan terus kami komunikasikan, baik melalui email atau foto, yang akan kami pantau terus laporannya," Somad menjelaskan.

Baca juga : Menkominfo: Semangat Harkitnas Relevan Untuk Presidensi G20 Indonesia

Dalam kesempatan itu, Somad didampingi seorang rekan dari tim broadcast. Karena hal ini menyangkut kesiapan saat digelar siaran langsung pertandingan di stadion yang digunakan.

Sementara itu, Manajer Borneo FC, Dandri Dauri, yang menyambut langsung kedatangan tim inspeksi PT LIB, mengatakan hal ini berkaitan dengan momentum langka yang akan tercipta di Samarinda. Di mana sebuah event berskala besar dapat digelar di Kota Tepian akhirnya benar-benar terealisasi.

"Tentu ini harus menjadi pekerjaan bersama, bukan hanya Borneo FC atau pemkot, tapi seluruh masyarakat harus terlibat," ucap Dandri.

Dandri berharap, peluang untuk bisa menjadi penyelenggara turnamen pra musim tak lagi bergeser. Sebagai daerah yang ditunjuk sebagai lokasi Ibu Kota Negara (IKN), sudah saatnya bagi Kaltim dan Samarinda khususnya, untuk bisa berbenah untuk menggelar event-event berskala besar.

Baca juga : Buka Peluang Pendidikan Tinggi, Presiden Maladewa Mantap Gandeng RI

"Terasa di hati saya, Piala Presiden ini bagai menggelar Piala Dunia. Ini yang bisa segenap jajaran Borneo FC berikan, untuk mempersembahkan moment bersejarah ini," tutup Dandri memungkasi. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.