Dark/Light Mode

Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022

Mantap, Indonesia Raih 3 Emas Di Hari Pertama

Selasa, 6 Desember 2022 17:40 WIB
Dua atlet putra Indonesia peraih medali emas dalam Kejuaraan Dunia Wushu Junior VIII/2022, di ICE Bumi Serpong Damai Tangerang, Banten, Selasa (6/12). (Foto: PB WI)
Dua atlet putra Indonesia peraih medali emas dalam Kejuaraan Dunia Wushu Junior VIII/2022, di ICE Bumi Serpong Damai Tangerang, Banten, Selasa (6/12). (Foto: PB WI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Tim Nasional (Timnas) Wushu Indonesia berhasil meraih tiga medali emas dari nomor Taolu pada hari pertama pertandingan Kejuaraan Dunia Wushu Junior VIII/2022, di ICE Bumi Serpong Damai Tangerang, Banten, Selasa (6/12). Ketiga medali emas yang sebelumnya diprediksi pelatih Taolu, Probo Muljono, tersebut disumbangkan Josh Tiesto Tanto dan Rainer Reinaldy Ferdiansyah di kelompok Junior A Putra, serta Kylie Suyoto Kwok nomor Taolu permainan Chang Quan grup A putri.

Tampil di kelompok Junior A Putra, Josh yang membawakan permainan Nanquan (Tangan Kosong dari Selatan) sukses menyingkirkan 15 pesaingnya. Atlet Sasana Rajawali Sakti Jakarta Utara ini mengantongi nilai terbaik 9,28 poin. Medali perak direbut atlet junior asal Jepang, Sota Miyamori dengan 9,25 poin dan perunggu jatuh ke tangan Ko Yeongwoo dengan 9,18 poin.

"Saya senang dan bangga bisa menyumbangkan medali emas bagi Kontingen Wushu Indonesia. Emas ini saya persembahkan buat masyarakat Indonesia dan juga kedua orang tua," kata Josh, yang ditemui usai pengalungan medali.

Baca juga : Lewat Olahraga, Pj Gubernur Banten Ajak Ciptakan Perdamaian Dunia

Sebelum Josh, Rainer Reinaldy Ferdiansyah yang turun di kelompok Junior A putra mencatat peraih medali emas pertama dari Taiji Jien/Pedang. Atlet Sasana Xiao Yao Surabaya Jawa Timur ini menjadi yang terbaik dengan mengantongi 9,40 poin. Medali perak direbut Nguyen Quangminh dari Vietnam dengan 9,06 poin.

"Ya, saya senang dan bangga bisa menjadi yang terbaik. Medali emas ini saya persembahkan buat kedua orang tua dan Indonesia," kata Rainer.

Chef de Mission Kontingen Wushu Indonesia Doddy Rahadi mengatakan, dua medali emas nomor Taolu itu sebagai bukti tingginya motivasi Kontingen Wushu Junior Indonesia. Bahkan, Doddy menyebut, emas yang disumbangkan Josh Tiasto Tanto dan Rainer Reinaldy Ferdiansyah sebagai hadiah spesial buat Presiden Jokowi yang begitu perhatian terhadap wushu.

Baca juga : Jokowi Buka Kejuaraan Dunia Wushu Junior Di ICE BSD

"Medali emas itu sebagai kado awal buat Presiden Jokowi yang telah memberikan perhatian dan dukungan terhadap wushu Indonesia," kata Doddy Rahadi yang selalu hadir di tengah atlet junior Indonesia pada saat menjalani persiapan latihan menuju Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022. 

Sedangkan Kylie Suyoto Kwok, yang meraih poin 9,303 mengaku tidak menyangka bakal meraih emas. "Pesaingnya berat berat tapi puji syukur bisa meraih medali emas," ujarnya.

Nama Kylie Suyoto Kwok mengingatkan pecinta olahraga wushu dengan nama atlet andalan Indonesia yang juga ratu wushu dunia, Lindswell Kwok. "Saya memang sangat mengidolakan Lindswell Kwok. Dan, saya juga ingin mengikuti jejaknya meraih prestasi di ajang event internasional," kata Kylie.

Baca juga : Polandia Pulang, Lewandowski Ogah Mikir Pensiun

Menurut Doddy, keberhasilan Josh, Rainer dan Kylie menyumbangkan medali emas merupakan langkah awal yang manis bagi Kontingen Wushu Indonesia untuk memenuhi target 6 medali emas yang dicanangkan Ketua Umum Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI), Airlangga Hartarto.

"Ini merupakan langkah awal yang manis. Semoga keberhasilan Josh dan Rainer bisa menjadi pemicu motivasi bagi atlet lain dari nomor Taolu dan Sanda untuk bisa menyumbangkan medali emas," kata Doddy Rahadi, yang selalu menyapa seluruh atlet dengan lembut.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.