Dark/Light Mode

Piala Uber 2020

Takluk Lawan Jepang, Nita/Chika: Kami Sering Terburu-buru

Rabu, 13 Oktober 2021 08:31 WIB
Nita Violina Marwah/Putri Syaikah. (Foto : Djarumbadminton)
Nita Violina Marwah/Putri Syaikah. (Foto : Djarumbadminton)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pasangan ganda putri kedua Indonesia, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah takluk di tangan pebulutangkis asal Jepang, Yuki Fukushima/Arisa Higashino di laga ketiga Piala Uber 2020.

Dalam pertandingan di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Selasa (12/10) petang, wakil Merah-Putih ini menyerah kepada wakil Jepang dengan skor 9-21, 10-21 dalam 44 menit. 

Berlaga pada pertandingan penyisihan terakhir Grup A perebutan Piala Uber 2020, Nita dan Chika, saapan akrab Putri Syaikah, mengaku terlalu mengikuti pola permainan lawan. Selain itu, mereka bermain terlalu terburu-buru. Mereka kurang sabar dalam permainan.

Baca juga : Dihajar Jepang 5-0, Gregor Cs Dilanda Virus Jiper

"Main kami tadi kurang aman. Tak sabar sendiri. Padahal pasangan yang kami hadapi adalah pasangan berpengalaman. Pertahanan lawan juga rapat sekali. Tidak bisa sekali serang untuk bisa dapat poin," kata Nita usai pertandingan.

Ditambahkan oleh Chika, di awal gim pertama, ganda muda yang ditampilkan skuat Garuda ini memang kurang sabar bermain. Dengan shuttlecock yang berat, seharusnya Nita/Chika tidak boleh terus menyerang. Harus diolah lebih baik untuk bisa mendapatkan angka.

"Melawan pasangan berpengalaman, kami tidak boleh terburu-buru. Kami tadi tidak sabaran. Dengan shuttlecock yang berat, seharusnya kami tidak boleh menyerang terus," tutur Chika.

Baca juga : Lawan Jepang, Garuda Putri Siapkan Formasi Baru

Dari pertandingan debut sebagai pasangan ini, Nita/Chika mengaku banyak hal yang harus diperbaiki. Ini sebagai bagian agar ke depan performanya makin sokid.

"Harus lebih dikuatkan lagi, harus lebih tahan di lapangan, siap lebih capek. Harus lebih aman lagi mainnya. Fokus kami tak boleh hilang. Kami harus bisa konsisten terus," sebut Nita.

Sementara Chika menyebut hal yang serupa. "Banyak hal yang harus diperbaiki. Dari permainan yang lebih aman. Powernya juga harus ditambah," timpal Chika. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.