BREAKING NEWS
 

Kira-kira, Pilpres 2024 Bakal Satu Putaran Apa Dua Putaran?

Maman Imanulhaq: Secara Realistis, Kami Melihat Dua Putaran

Reporter : NANA MAULANA
Editor : DAUD FADILLAH
Sabtu, 6 Januari 2024 06:30 WIB
Maman Imanulhaq , Wakil Koordinator Juru Bicara Timnas AMIN. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Dalam beberapa survei terakhir, suara AMIN sudah melewati Ganjar-Mahfud. Meskipun, masih di bawah Prabowo-Gibran. Apakah AMIN menargetkan menang satu putaran?

Adsense

Secara realistis, kami melihat ini akan ada dua putaran.

Apakah AMIN akan lolos ke putaran kedua?

Kami yakin, pasangan Anies-Mu­haimin akan masuk ke putaran kedua.

Baca juga : Pilpres 2024 Berlangsung 2 Putaran, Prabowo Dan Ganjar Paling Berpeluang

Pilpres sekitar 40 hari lagi, apakah Timnas AMIN yakin akan memperoleh suara yang lebih tinggi dari saat ini?

Kami yakin. Untuk mencapai target tersebut, mulai hari ini, kami mem­bagi tugas.

Caranya?

Capres dan Cawapres mengunjungi daerah-daerah yang berbeda, dengan isu berbeda. Timnas membagi tugas masing-masing, seperti yang dilaku­kan oleh juru bicara.

Baca juga : Herzaky Mahendra Putra: Kami Bersyukur Dan Tak Berhenti Bergerak

Saya sebagai Wakil Koordinator Juru Bicara Nasional, mulai berkunjung ke daerah-daerah untuk melakukan konsolidasi juru bicara. Dari mulai tingkat provinsi, kabupaten hingga ke tingkat desa-desa. Lalu, para juru bicara itu mensosia­lisasikan program-program Anies- Muhaimin.

Apa yang menjadi fokus kam­panye?

Saat ini masih ada pertanyaan, kalau AMIN terpilih, apakah masih ada program Bantuan Sosial (Ban­sos), Program Keluarga Harapan (PKH), dan sebagainya. Kami jawab, program-program tersebut tetap ada. Bahkan, punya nilai lebih, yakni Bansos plus.

Maksud Bansos plus ini apa?

Baca juga : Opini Pilpres Satu Putaran Demi Hemat Uang Negara Menyesatkan

Misalnya perbaikan validasi data, lalu digitalisasi untuk target-tar­get Bansos yang tepat sasaran dan produktif. Oleh sebab itu, mulai hari ini terus digerakkan. Tidak ada kata berhenti. Bagi kami, setiap hari adalah sosialisasi, setiap hari adalah kampanye, setiap hari adalah upaya meyakinkan rakyat tentang betapa pentingnya perubahan. AMIN adalah solusi.

Jika masuk ke putaran kedua, AMIN akan berkoalisi dengan koalisi lainnya. Apakah sudah ada komunikasi dengan tim koalisi lain?

Sampai hari ini, belum ada komuni­kasi dengan pihak mana pun mengenai hal itu. Kami hanya berkoalisi dengan rakyat. Oleh sebab itu, kami hari ini lebih fokus untuk masuk ke putaran kedua. NNM

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak edisi Sabtu, 6 Januari 2024 dengan judul "Kira-kira, Pilpres 2024 Bakal Satu Putaran Apa Dua Putaran?, Maman Imanulhaq: Secara Realistis, Kami Melihat Dua Putaran"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense