BREAKING NEWS
 

Bank Ikut Ramaikan Pasar Paylater

OJK: Bunga Harus Wajar Ya

Reporter : DWI ILHAMI
Editor : FIRSTY HESTYARINI
Senin, 18 Desember 2023 07:20 WIB
Tangkapan layar - Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Dian Ediana Rae. (Foto: Antara)

 Sebelumnya 
Ia menjelaskan, proses pengajuan Livin’ Paylater sangat cepat dan simpel. Dalam waktu lima menit, nasabah terpilih bisa membuka aplikasi Livin’ dan memilih banner Livin’ Paylater di halaman depan.

Kemudian, nasabah hanya perlu mengisi data diri dan menentukan rekening sumber pembayaran. Dan Livin’ Pay­later pun siap digunakan.

Selain itu, pengguna bisa bebas memanfaatkan fitur ini karena Livin’ Paylater bisa digunakan di jutaan merchant QRIS (Quick Response Indonesian Standard). Dengan puluhan partner untuk memenuhi kebutuhan lifestyle di fitur Livin’ Sukha.

Baca juga : Bank Mandiri Resmi Hadirkan Paylater Di Livin`

Pengguna juga tidak perlu khawatir ketinggalan bayar tagi­han, layanan ini sudah dileng­kapi dengan sistem auto debet yang akan memotong saldo di rekening yang terhubung dengan Livin’ Paylater.

“Belanja dulu, bayar nanti. Bagi yang ingin belanja tapi belum terima gaji atau ingin liburan tapi belum punya dana, santai saja. Livin’ Paylater siap membantu Anda,” kata Aquarius berpromosi.

Dalam peluncuran paylater tersebut, Bank Mandiri juga menawarkan, Promo Serba 100 berupa cashback 100 persen yang bisa dimanfaatkan oleh nasabah untuk berbelanja di berbagai mer­chant mulai dari 18 Desember hingga 31 Desember 2023.

Baca juga : Kemenag Dan DPR Tetapkan BPIH, Segini Biaya Haji 2024 Yang Harus Dibayar Jemaah

Sebelumnya, Bank Mandiri juga menawarkan pinjaman serbaguna yang bisa diajukan dengan mudah dan cepat melalui super app Livin’ by Mandiri. Selama tahun 2023, sudah ada 1 juta debitur yang mengajukan pinjaman dengan total pencairan lebih dari Rp 5 triliun.

Hingga awal kuartal IV-2023 aplikasi super Livin’ by Mandiri telah diunduh hampir 34 juta kali. Dan mampu mengelola nilai transaksi hingga Rp 2.600 triliun dengan frekuensi 2 miliar transaksi.

“Bank Mandiri berkomitmen untuk berinovasi dan mem­berikan pengalaman finansial dan non-finansial yang terbaik kepada nasabah secara digital,” kata Aquarius.

Baca juga : Panser Muda Mau Kawinkan Gelar Piala Eropa Dan Piala Dunia

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Senin 18/12/2023 dengan judul Bank Ikut Ramaikan Pasar Paylater, OJK: Bunga Harus Wajar Ya

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense