BREAKING NEWS
 

Jawab Hoaks Sakit Dengan Mejeng 

Mega Senyum, Hasto Mewek

Reporter : BAMBANG TRISMAWAN
Editor : UJANG SUNDA
Sabtu, 11 September 2021 08:59 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam acara sekolah kader, Jumat (10/9). (Foto: Tangkapan layar YouTube PDIP)

 Sebelumnya 
Lalu, Hasto mengingatkan kader banteng, jangan membalas fitnah yang ditujukan ke Mega. "Kita doakan saja, semoga mereka yang memfitnah itu juga bertaubat," ujarnya.

Setelah Hasto, giliran Mega yang bicara. Presiden ke-5 RI itu, bicara tanpa teks. Mega mengaku tahu hoaks tersebut setelah salah satu mantan meterinya menanyakan perihal kabar tersebut ke sekretarisnya. Bukan cuma bertanya kabar, mantan menteri itu bahkan sampai mengirimkan foto orang terkapar sakit yang beredar luas di internet. 

Mega bilang, sekretarisnya itu, sampai marah ketika mendengar kabar tersebut. "Saya bilang sama sekretaris saya, kamu mbok ndak usah ngamuk-ngamuklah. Biarkan sajalah. Kita ini kan ada Yang Punya, serahkan saja sama Yang Punya," kata Mega, nasihati sekretarisnya.

Ia lalu bercerita saat Hasto  mendatanginya tak lama setelah hoaks menyebar. Saat itu, Hasto sampai nangis-nangis karena jengkel. Mega pun memberikan wejangan ke Hasto agar jangan jengkel. "Anggap sajalah, ada yang suka, ada yang tidak suka," kata Mega. 

Dalam kesempatan itu, Mega diminta Hasto untuk mejeng di acara pembukaan sekolah partai. Acara internal itu pun dibuat terbuka agar masyarakat umum bisa melihat Mega dalam keadaan sehat. 

"Jadi saya mejeng biar dilihat orang. Alhamdulillah saya dalam keadaan sehat. Tidak kurang suatu apa pun, dan terima kasih atas perhatiannya dan doanya," ucapnya. [BCG]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense