Dark/Light Mode

Gandeng Unpad, PT Pos Dukung Pemberdayaan Desa Mandiri dan Ketahanan Pangan

Selasa, 24 Oktober 2023 19:52 WIB
Pos Indonesia bekerja sama dengan Universitas Padjdjaran (Unpad) mewujudkan Program Pemberdayaan Menuju Desa Mandiri dan Ketahanan Pangan, Selasa,( 24/10). (Foto: Dok. Pos Indonesia)
Pos Indonesia bekerja sama dengan Universitas Padjdjaran (Unpad) mewujudkan Program Pemberdayaan Menuju Desa Mandiri dan Ketahanan Pangan, Selasa,( 24/10). (Foto: Dok. Pos Indonesia)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Pos Indonesia (Persero) bekerja sama dengan Universitas Padjdjaran (Unpad) mewujudkan Program Pemberdayaan Menuju Desa Mandiri dan Ketahanan Pangan, Selasa, (24/10).

Objek dari program ini difokuskan pada Kelompok Tani (Poktan) Pangkalan, di Dusun Pangkalan, Desa Cilembu, Kecamatan Pamulihan Kabupaten Sumedang.

Kick Off dimulainya pelaksanaan program, ditandai dengan Pemukulan Patok Titik Air Pembuatan Sumur Artesis yang akan dibangun di lokasi tersebut, oleh Vice President Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Salman, didampingi Dr. Diah Fatma Sjoraida, M.Si, mewakili Unpad selaku Ketua Tim Pelaksana Program dan Asep Suhara, selaku Kuwu Desa Cilembu, dihadiri pula Penyuluh UPTD Dinas Pertanian dan para anggota Poktan Pangkalan.

Baca juga : Gandeng Asparindo, BNI Dukung Digitalisasi Pasar Melalui Agen46

Sebelumnya acara diawali dengan kegiatan “Pelatihan Integrated Farming” yang disampaikan Dr. Muhammad Fatah Wiyatna, salah satu dosen pada Universitas Pajadjaran.

Ini merupakan rangkaian lanjutan dari acara penandatanganan Berita Acara Kolaborasi antara kedua institusi tersebut pada 17 Oktober 2023 lalu.

Salman mengatakan, pada program pemberdayaan ini, anggota kelompok tani akan diberikan edukasi dan pelatihan peternakan, pengolahan limbah organik menjadi pupuk padat/cairan dan biogas, budi daya hidroponik, pembuatan sumur artesis untuk pengairan/air bersih dan sebagainya.

Baca juga : Kementan Ajak Perempuan Indonesia Maju Jaga Ketahanan Pangan

"Dampak dari semua kegiatan tersebut adalah terciptanya ketahanan pangan," ujar Salman dalam keterangannya, Selasa (24/10).

Sementara itu Diah berharap, program ini harus benar-benar dimanfaatkan secara sungguh-sungguh para anggota kelompok tani, karena telah terpilih sebagai objek dari pelaksanaan program pemberdayaan ini.

Kuwu Desa Cilembu dan Kelompok Tani Pangkalan, menyampaikan ucapan terima kasih yang kepada Pos Indonesia dan Unpad, yang telah menjadikan Poktan Pangkalan, Desa Cilembu sebagai penerima manfaat dari program TJSL Pos Indonesia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.