Dark/Light Mode

CIMB Niaga Fokus Genjot Layanan Di Berbagai Daerah

Sabtu, 4 Mei 2024 11:46 WIB
CIMB Niaga terus mendongkrak customer experience dengan mengoptimalkan keandalan produk dan kapabilitas layanan.  (Foto: Dok. CIMB Niaga)
CIMB Niaga terus mendongkrak customer experience dengan mengoptimalkan keandalan produk dan kapabilitas layanan. (Foto: Dok. CIMB Niaga)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) kian mendongkrak customer experience dengan mengoptimalkan keandalan produk dan kapabilitas layanan yang dimiliki khususnya di berbagai daerah, termasuk Bandung dan Jawa Barat.

Inisiatif tersebut diharapkan semakin memudahkan nasabah dalam memenuhi kebutuhan finansialnya.

Presiden Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan, Bandung dan Jawa Barat merupakan wilayah dengan jumlah penduduk yang besar, serta potensi ekonomi yang tinggi dan terus berkembang.

Untuk itu, CIMB Niaga selalu memprioritaskan pengembangan layanan di provinsi ini, sehingga dapat diandalkan untuk memenuhi kebutuhan perbankan masyarakat dan mendukung pengembangan bisnis para pelaku usaha.

“Kami siap untuk melayani nasabah dan para pelaku usaha di Bandung-Jawa Barat dengan mengandalkan layanan CIMB Niaga yang lengkap, baik digital maupun melalui jaringan kantor cabang konvensional, Syariah, serta Digital Lounge,” katanya dalam keterangan resmi, Sabtu (4/5/2024).

Untuk meningkatkan layanan bagi nasabah, tahun ini pihaknya juga akan menambah fasilitas digital di sejumlah kantor cabang. Seperti mesin Self Service Banking (SSB), dan membuka Digital Branch yang memadukan fasilitas kantor cabang konvensional dan digital di Jawa Barat.

Saat ini, layanan CIMB Niaga di Jawa Barat didukung dengan 31 kantor cabang dan 294 mesin ATM/CRM yang tersebar di berbagai kota. Adapun di Bandung, nasabah dapat memanfaatkan 18 kantor cabang dan 180 mesin ATM/CRM.

Baca juga : Seru, Open House Metamasa Di Universitas Bakrie

“CIMB Niaga juga terus memperluas jaringan EDC dan QRIS, sehingga nasabah dapat bertransaksi dengan mudah di berbagai merchant mitra CIMB Niaga,” jelasnya.

Untuk melengkapi layanan yang diberikan melalui kantor cabang, CIMB Niaga terus melakukan inovasi terhadap digital banking seperti OCTO Mobile dan OCTO Clicks, dengan fokus untuk mentransformasikan layanan tersebut menjadi powerful wealth platform.

Selain itu, bagi nasabah korporasi CIMB Niaga juga menyediakan platform BizChannel@CIMB dan BizChannel@CIMB Mobile untuk transaksi finansial nasabah korporasi skala kecil, menengah, dan besar.

Adapun anak perusahaan, PT CIMB Niaga Auto Finance (CIMB Niaga Finance/CNAF) mengembangkan aplikasi digital, CNAF Mobile, yang memungkinkan calon nasabah untuk mengajukan pembiayaan melalui ponsel secara cepat dan efisien.

Kinerja Postitif

Pada kuartal I-2024, CIMB Niaga melaporkan perolehan laba sebelum pajak konsolidasi (unaudited) sebesar Rp2,2 triliun, naik sebesar 7,8 persen year on year year (yoy).

Hal tersebut berkat didorong oleh beragam inovasi dan kemudahan layanan yang diberikan CIMB Niaga baik melalui kantor cabang maupun kanal digital, turut berkontribusi terhadap pertumbuhan kinerja CIMB Niaga secara nasional.

Baca juga : MPR Akan Gelar Silaturahmi Kebangsaan ke Berbagai Tokoh Bangsa

"Atas dukungan stakeholders khususnya para nasabah, kami dapat mengumumkan awal yang baik untuk tahun 2024,” ucap Lani.

Pertumbuhan kredit/pembiayaan yang sehat dan indikator kualitas aset yang membaik menjadi dasar yang kuat bagi perusahaan, untuk terus memberikan nilai lebih, ditambah dengan manajemen biaya yang efektif dengan rasio biaya terhadap pendapatan (Cost to Income Ratio/CIR) di bawah 45 persen.

“Pencapaian ini mencerminkan komitmen kami untuk terus memberikan profitabilitas yang berkelanjutan dan memperkuat keyakinan kami terhadap prospek positif untuk sisa tahun ini,” ungkapnya.

Menurut Lani, perolehan kinerja di kuartal pertama 2024 merupakan wujud dari konsistensi kami terhadap strategi 5 pilar yang berfokus pada pertumbuhan profit yang berkelanjutan.

Ke depan, pihaknya akan terus menjalankan dedikasi kami dalam meningkatkan customer experience melalui inovasi digital.

“Dengan memanfaatkan kemampuan digital, kami siap untuk menciptakan nilai jangka panjang sembari terus memprioritaskan kebutuhan para stakeholders dan kontribusi terhadap kesejahteraan ekonomi Indonesia,” katanya.

CIMB Niaga juga menjaga posisi permodalan dan likuiditas yang solid dengan capital adequacy ratio (CAR) dan loan to deposit ratio (LDR) masing-masing sebesar 24,5 persen dan 84,2 persen.

Baca juga : Ngarep Lolos Ke Senayan, PPP Berusaha Keluar Dari Lobang Jarum

Total aset konsolidasian adalah sebesar Rp 333,0 triliun per 31 Maret 2024, yang semakin memperkuat posisi CIMB Niaga sebagai bank swasta nasional terbesar kedua di Indonesia.

Total Dana Pihak Ketiga (DPK) meningkat menjadi Rp 248,0 triliun (tumbuh 3,3 persen), menunjukkan rasio current account and savings account (CASA) yang baik sebesar 64,6 persen.

Sementara itu, CASA tumbuh 8,9 persen, sebagai hasil upaya Bank membina hubungan nasabah yang lebih erat dan meningkatkan pengalaman nasabah secara keseluruhan melalui layanan digital CIMB Niaga.

Jumlah kredit/pembiayaan naik 6,0 persen menjadi Rp 211,6 triliun, terutama berasal dari pertumbuhan pada Usaha Kecil Menengah (UKM) yang naik 9,4 persen dan Perbankan Konsumer yang tumbuh 6,9 persen.

Kenaikan tertinggi di kredit/pembiayaan retail terutama dikontribusikan dari pertumbuhan Kredit Pemilikan Mobil (KPM) yang meningkat sebesar 15,8 persen.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.