Dark/Light Mode

Dibawah Kepemimpinan Erick Tohir

Kelompok Bisnis Aceh Pede, Pemulihan Ekonomi Bisa Lebih Cepat

Selasa, 21 Juli 2020 17:46 WIB
Presiden Aceh Business Club (ABC), Sabri Aly
Presiden Aceh Business Club (ABC), Sabri Aly

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Aceh Business Club (ABC), Sabri Aly mendukung penunjukan Menteri BUMN Erick Thohir yang mendapat tugas baru sebagai Ketua Pemulihan Ekonomi Nasional.

“Kami dari kelompok bisnis, terutama Aceh Business Club memberi dukungan dibentuk Satgas Pemulihan Ekonomi yang dipimpin Mas Erick,” ujar Sabri Aly, kepada RMCO.id Selasa (21/7) petang.

Baca juga : Perbankan Jadi Tulang Punggung Pemulihan Ekonomi

Menurut Sabri, langkah Presiden yang sangat cepat membentuk tim pemulihan ekonomi, ketika situasi pandemi masih terjadi dan masyarakat dalam menjalankan kehidupan normal baru.

“Langkah cepat Pak Presiden yang cepat, dan dipimpin oleh orang yang tepat, akan mempercepat pemulihan ekonomi kita,” imbuhnya.

Baca juga : Temui Pimpinan KPK, Erick Thohir Ngomongin Pemulihan Ekonomi Nasional

Erick Thohir, adalah orang yang sangat tepat mendapatkan mandat ini. Dengan latar-belakang Erick yang pengusaha, dan sekarang memimpin BUMN, Sabri optimitis, pemulihan ekonomi bisa lebih cepat.

“Mas Erick saya yakin akan melakukan langkah-langkah extra ordinary agar ekonomi kita pulih dan bergerak lagi,” jelasnya.

Baca juga : BUMN Diprediksi Kembali Normal Dalam 2 Tahun, Tapi Erick Ngarep Bisa Lebih Cepat

“Sekarang pun, Mas Erick langsung tancap gas menyusun program-program dan mengkoordinasikan tugas-tugas pemulihan ekonomi ini. Saya yakin enam bulan ke depan ekonomi kita akan normal, atau mendekati keadaan normal,” kata Sabri. [SAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.