Dark/Light Mode

Kelola Aset, Taspen Percayakan Pada Kustodian BNI

Sabtu, 16 Januari 2021 09:59 WIB
Direktur Hubungan Kelembagaan BNI Sis Apik Wijayanto (kiri) dan Direktur Keuangan Taspen Patar Sitanggang (kanan) menandatangani Perjanjian Kerjasama Kustodian di Jakarta, Jumat (15/1). (Dok. BNI)
Direktur Hubungan Kelembagaan BNI Sis Apik Wijayanto (kiri) dan Direktur Keuangan Taspen Patar Sitanggang (kanan) menandatangani Perjanjian Kerjasama Kustodian di Jakarta, Jumat (15/1). (Dok. BNI)

 Sebelumnya 
Gandeng Taspen Life

Selain penandatanganan PKS Kustodian, pada kesempatan ini dilakukan pula penandatangan Nota Kesepahaman (MoU) antara BNI dengan Taspen Life tentang Kerjasama Penyediaan Produk Asuransi Jiwa Kredit dan Penyediaan Layanan Jasa Perbankan.

Baca juga : Kejari Jaktim Buka Peluang Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi Tanah Cakung

PT Asuransi Jiwa Taspen atau Taspen Life merupakan perusahaan anak Taspen yang bergerak pada bidang asuransi jiwa. Nota Kesepahaman ini ditandatangani oleh Sis Apik Wijayanto dan Direktur Utama Taspen Life Ansar Arifin.

Dengan adanya Nota Kesepahaman ini diharapkan dapat terjalin kerjasama yang saling menguntungkan diantara kedua belah pihak khususnya dalam hal pemberian pertanggungan asuransi bagi debitur kredit konsumer BNI.

Baca juga : Samsung Galaxy A02s, Tawarkan Harga Spesial

“Melalui penandatangan Perjanjian Kerjasama dan MoU ini diharapkan menjadi langkah awal untuk terus meningkatkan hubungan kerjasama. Semoga kerjasama ini dapat mencerminkan perilaku Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif diantara sesama perusahaan BUMN yang memiliki core values yang sama, yakni AKHLAK,” pungkas Sis Apik. [SRI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.