Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
Prokesnya Ketat, Soetta Jadi Bandara Teraman Se-Asia Tenggara
Selasa, 31 Agustus 2021 09:28 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Bandara Soekarno-Hatta dinobatkan sebagai bandara paling aman di Asia Tenggara bagi penumpang pesawat dalam melakukan perjalanan di tengah pandemi Covid-19.
Lembaga global Safe Travel Barometer berdasarkan penilaian yang dilakukan pada Mei 2021 memberikan skor Safe Travel (Safe Travel Score) mencapai 4.3 dari skala 5.0 kepada Bandara Soekarno-Hatta. Skor ini sama dengan yang didapat Bandara Changi di Singapura.
Berita Terkait : Tim Putra Voli Jabar Jadi Juara Turnamen Uji Coba PON XX Papua
Hasil yang diraih ini sangat positif, karena sebelumnya pada 2020 skor Bandara Soekarno-Hatta sempat ada di level 4.09 dan di bawah Changi. Skor 4.3 juga yang tertinggi dibandingkan dengan bandara-bandara lain di kawasan Asean.
Sementara itu di kawasan Asia-Pasific, Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara Changi berbagi di posisi kedua, di mana urutan pertama ada Beijing International Capital Airport (China) dengan skor 4.4. Di tingkat global, Bandara Soekarno-Hatta berada di peringkat ke-14.
Berita Terkait : CBC Dukung BTN Jadi The Best Mortgage Bank Di Asia Tenggara
Penilaian Safe Travel Score dilakukan berdasarkan audit independen terhadap 34 inisiatif mencakup protokol kesehatan Covid-19, kenyamanan traveler dan keunggulan layanan, baik itu di sisi udara (airside) maupun sisi darat (landside).
Selanjutnya
Tags :
Berita Lainnya