Dark/Light Mode

Kerek Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Kembangkan Sektor Pertanian

Kamis, 22 Juni 2023 15:02 WIB
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto. (Foto: Ist)
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah terus mengembangkan sektor pertanian. Pasalnya, sektor ini memiliki kontribusi yang signifikan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Hal tersebut dikatakan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat Launching Kemitraan Closed Loop Agribisnis Hortikultura di Kawasan Pertanian Terpadu Simalungun (KPT-S) di Desa Nagori Panribuan, Kecamatan Dolok Silau, Kabupaten Simalungun, Kamis (22/06).

Baca juga : Lestari: Perlu Kebijakan Antisipatif Sikapi Perkembangan Kecerdasan Buatan

“Pemerintah tentu memperhatikan dan berharap seluruh komoditas dapat memperoleh untung yang baik dan offtaker-nya ada. Kami akan mendorong tidak hanya ke swasta melainkan juga ke BUMN, dengan ini saya berharap bahwa tujuan pengembangan hortikultura dapat tercapai,” ujarnya.

Program Kemitraan Closed Loop di Kabupaten Simalungun dengan luas lahan sebesar 2.500 hektar tersebut merupakan implementasi kedua di Provinsi Sumatera Utara setelah sebelumnya Kabupaten Deli Serdang yang juga telah mengembangkan Closed Loop hortikultura pada lahan seluas 1.500 hektar pada tahun 2022 lalu.

Baca juga : Kiai Muda Ganjar Ajak Petani Blitar Mandiri Dengan Sistem Pertanian Terpadu

Selain sektor pertanian, Program Kemitraan Closed Loop di Kabupaten Simalungun juga akan mengembangkan beberapa sektor lainnya mulai dari sektor peternakan seperti Unit Pengolahan Pupuk Organik dan Urban Farming Unggas, sektor perikanan seperti Urban Farming Lele dan Kolam Air Tawar, serta sektor pariwisata seperti Agrowisata dan Desa Wisata.

Airlangga memberikan apresiasi kepada jajaran Pemerintah Daerah setempat yang telah menginisiasi pengembangan Closed Loop tersebut, sehingga dapat menjadi pilot project bagi wilayah lainnya. Harapan juga disampaikan Airlangga agar Pemerintah Daerah dapat terus meningkatkan kapasitas sumber daya manusia melalui regenerasi dan pengembangan petani milenial untuk mendorong percepatan pembangunan sektor pertanian mendatang.

Baca juga : Natasha Wilona, Pamer Kecantikan Versi Orang Korea

“Saya berharap model di sini bisa menjadi percontohan di Sumatera Utara. Ini akan terus kami dorong dan diharapkan kesejahteraan petani bisa meningkat. Semoga pengembangan ini dapat mendorong perekonomian daerah,” pungkas Airlangga.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.