Dark/Light Mode

Ucapkan Selamat Idul Fitri Untuk Umat Muslim Indonesia

Dubes Australia: Ramadan Adalah Hadiah Dari Islam Untuk Kita Semua

Selasa, 4 Juni 2019 10:47 WIB
Dubes Australia untuk Indonesia, Gary Quinlan. (Foto: Twitter @DubesAustralia)
Dubes Australia untuk Indonesia, Gary Quinlan. (Foto: Twitter @DubesAustralia)

RM.id  Rakyat Merdeka - Duta Besar Australia Gary Quilan mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri untuk seluruh umat muslim di seluruh Indonesia. Ia mendoakan agar perayaan Idul Fitri yang jatuh pada Rabu (5/6) besok, berlangsung dalam suasana aman, tenteram, dan bahagia.

"Atas nama Kedutaan Besar Australia di Indonesia, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh teman-teman muslim di Indonesia dan Australia. Salam hangat dari kami, menjelang akhir Ramadan," ujar Quinlan, melalui video yang diposting di akun Twitter-nya @DubesAustralia, Senin (3/6).

Baca juga : Ucapkan Selamat Kepada Jokowi, Dubes AS Komitmen Perdalam Kemitraan Strategis

Quilan mengungkapkan, ia tiba di Indonesia sebagai Duta Besar 12 bulan lalu, pada awal Ramadan. Praktis, ini adalah Ramadan kedua bagi alumnus Universitas Newcastle, Inggris itu.

"Saya merasa terhormat atas kesempatan berbuka puasa dengan begitu banyak kolega dan teman kami di Indonesia, yang telah dua kali saya rasakan," ungkap Quinlan.

Baca juga : Pamitan Di Acara Kings Day

"Saya harus mengatakan, periode Ramadan telah membuat saya terkesan. Karena ini adalah waktu refleksi. Kita berhenti sejenak, memikirkan amal komunitas, dan keluarga. Ini adalah hadiah dari Islam untuk kita semua. Bukan hanya untuk komunitas muslim. Tetapi untuk kita semua. Sekarang, tentu saja kita ingin merayakan Idul Fitri, dan saya ingin mendoakan semua kolega dan teman agar dapat merayakan Hari Raya dalam suasana aman, bahagia, dan menyenangkan," sambungnya. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.