Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Gempa Turki Tewaskan Lebih Dari 2.300 Orang, Jokowi Turut Berduka

Selasa, 7 Februari 2023 00:15 WIB
Presiden Jokowi (Foto: Istimewa)
Presiden Jokowi (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Jokowi menyampaikan ucapan belasungkawa kepada korban gempa bermagnitudo 7,8 di Turki.

Menurut laporan BBC, hingga saat ini, gempa M7,8 Turki di wilayah tenggara dekat perbatasan Suriah, telah merenggut lebih dari 2.300 nyawa. Dengan rincian 1.500 orang di Turki menurut catatan Badan Manajemen Bencana dan Darurat Turki (AFAD), dan 810 orang di Suriah.

Sementara korban luka, mencapai ribuan orang. Sedikitnya 5.385 orang di Turki dan 2.000 di Suriah.

Baca juga : Korban Jiwa Gempa Turki Lebih Dari 2.300, KBRI Ankara Sampaikan 4 Hal Penting

“Duka cita terdalam saya, untuk seluruh korban gempa di wilayah tenggara Turki dan utara Suriah. Segenap pikiran dan doa kami bersama seluruh korban dan keluarganya. Indonesia terus meneguhkan solidaritas dengan seluruh rakyat Turki dan Suriah,” kata Jokowi via Twitter, Senin (6/2).

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan, saat ini, 45 negara telah menawarkan bantuan. Sementara Sekretaris Jenderal PBB António Guterres telah menyerukan tanggapan internasional terhadap krisis tersebut.

"Banyak keluarga yang terkena bencana. Mereka sudah sangat membutuhkan bantuan kemanusiaan. Terutama, di daerah-daerah yang sulit dijangkau," ujar Guterres.

Baca juga : Gempa Dahsyat Guncang Turki, Lebih 1.300 Tewas

Erdogan menyebut, bencana gempa M7,8 yang mengguncang Turki pada Senin (6/2), adalah yang terburuk setelah gempa Erzican di wilayah timur Turki pada tahun 1939. Korban meninggal dalam genpa Erzican kala itu, mencapai hampir 33 ribu orang.

Namun, pada tahun 1999, juga terjadi gempa yang mengakibatkan lebih dari 17 ribu orang meninggal di wilayah barat laut Turki.

Faktanya, Turki memang terletak di salah satu zona gempa paling aktif di dunia. ***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.