Dark/Light Mode

Pidato Lengkap Kanselir Jerman Olaf Scholz Di Hannover Messe 2023

Kamis, 20 April 2023 12:25 WIB
Pidato Lengkap Kanselir Jerman Olaf Scholz Di Hannover Messe 2023

 Sebelumnya 
Dalam hal diversifikasi, politik dan ekonomi di Jerman kini benar-benar bergerak ke arah yang sama. Bahan baku memainkan peran penting dalam hal ini, terutama yang sangat diperlukan dalam transformasi menuju netralitas iklim dan digitalisasi.

Saat ini, kami mengimpor banyak bahan mentah dari China, meskipun logam tanah jarang, tembaga, atau nikel sering kali tidak diekstraksi di sana, melainkan dari negara-negara seperti Indonesia, Chili atau Namibia, yang sering kali hanya memperoleh keuntungan yang sangat kecil dari kekayaan alamnya atas bahan baku.

Kami ingin mengubah hal ini. Jika kita berhasil memindahkan lebih banyak tahap pengolahan ke sumber asal bahan baku tersebut, hal ini tidak hanya akan menciptakan kemakmuran setempat, tetapi juga memastikan bahwa kami akan mempunyai lebih dari satu atau dua pemasok saja di masa depan.

Baca juga : Industri Pulp Dan Kertas Pamer Teknologi Green Energy Di Hannover Messe 2023

Oleh karena itu, dalam pandangan saya, penciptaan nilai tambah lokal yang lebih besar dengan taraf diversifikasi lebih tinggi ini tergolong bagian perjanjian perdagangan bebas modern.

Selain itu, terdapat instrumen pengembangan perdagangan luar negeri yang kami gunakan untuk mendukung investasi di luar negeri guna menciptakan nilai tambah lokal, terutama di sektor bahan baku. Namun, ini saja tidak cukup untuk memastikan keamanan pasokan bahan baku.

Oleh karena itu, kami juga ingin memperkuat ekstraksi dan pengolahan di Eropa dan, saat memungkinkan, di Jerman. Secara paralel, terdapat Global Gateway Initiative dari Uni Eropa yang dapat membantu kami "mengangkat" investasi dalam infrastruktur berkelanjutan.

Baca juga : Menperin Tinjau Persiapan Akhir Indonesia Partner Country Hannover Messe 2023

Proyek mercusuar pertama juga sedang direncanakan di Indonesia. Menggabungkan semuanya, hal ini menjadikan Jerman, Eropa, dan Indonesia mitra yang ideal dalam transformasi.

Hadirin sekalian, perdagangan yang bebas dan adil, rantai pasokan yang tangguh, bahan baku yang cukup - adalah satu bagian dari yang kita perlukan agar transformasi industri besar menuju netralitas iklim berhasil. Bagian lainnya adalah bagi kita untuk sungguh-sungguh menjalankan transformasi ini sekarang di Jerman, bagi kita untuk beralih dari "berbicara" ke "berbuat" – walk the talk.

Masih banyak hal yang belum terlaksana dalam beberapa tahun terakhir. Namun, hadirin sekalian, sekarang saatnya bagi kita untuk mengejar ketertinggalan.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.