Dark/Light Mode

KH Maruf Amin Hingga Ibunda Sandiaga Uno Turut Melayat Ibu Ani

Minggu, 2 Juni 2019 09:05 WIB
Cawapres 01 KH Maruf Amin melayat jenazah istri Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Ibu Ani, di Puri Cikeas, Jawa Barat, Minggu (2/6). (Foto: Antara)
Cawapres 01 KH Maruf Amin melayat jenazah istri Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Ibu Ani, di Puri Cikeas, Jawa Barat, Minggu (2/6). (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejumlah tokoh nasional dan artis, melayat mendiang Ani Yudhoyono di kediamannya, Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/6). Di antaranya, Cawapres 01 KH Ma'ruf Amin, Ketua MPR Zulkifli Hasan, mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Muhammad Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB), Imam Besar Masjid Istiqlal Prof KH Nasaruddin Umar, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan Zoelva, mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Din Syamsuddin dan politisi Partai Golkar Nurul Arifin.

Selain itu, hadir pula ibunda Sandiaga Uno, Mien Uno, seniman Jaya Suprana, serta artis Chacha Frederica.

Baca juga : KH Maruf dan Istri Jenguk Ibu Ani Yudhoyono

Jenazah ibu Ani disemayamkan di Pendopo Cikeas pukul 08.00 WIB. Sekitar pukul 12.00 WIB, keluarga, para kerabat dan tamu yang hadir akan melaksanakan shalat dzuhur. Kemudian, pukul 13.30 WIB, akan digelar upacara pelepasan jenazah istri Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY itu. Upacara pelepasan jenazah ini akan dipimpin Ketua DPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet.

Setelah upacara, jenazah akan dibawa ke Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, untuk dimakamkan. Menurut rencana, proses pemakaman akan dilaksanakan pada pukul 15.00 WIB. Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan bertindak sebagai Inspektur Upacara Pemakaman.

Baca juga : Jokowi Belum Putuskan Wilayah Ibu Kota Baru

Di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, persiapan sudah dilakukan. Liang lahat untuk mendiang ibu Ani sudah digali. Karpet merah dipasang di sekitar makam. Tenda-tenda merah putih juga sudah dipasang. Makam ibu Ani berdekatan dengan makam istri Presiden ke-3 BJ Habibie, Hasri Ainun Habibie. [OKT]

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.