Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Harga BBM Meroket, Sahabat Sandi Di Malang Bagikan Voucher BBM Murah

Senin, 9 Januari 2023 08:14 WIB
Ratusan pengemudi ojol di Malang, Jawa Timur, mendapat bantuan subsidi BBM melalui kupon yang bisa ditukarkan dengan dua liter BBM di SPBU Pertamina Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (7/1). (Foto: Ist)
Ratusan pengemudi ojol di Malang, Jawa Timur, mendapat bantuan subsidi BBM melalui kupon yang bisa ditukarkan dengan dua liter BBM di SPBU Pertamina Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (7/1). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejumlah pengemudi ojek online (ojol) di Kota Malang merasa sangat keberatan dengan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Dengan ini, Sahabat Sandi bermaksud mensejahterakan driver online dalam mengurangi pengeluaran sehari-hari melalui program bagikan ratusan voucher bahan bakar Pertalite.

Ketua Sahabat Sandi Kota Malang, Pujianto mengatakan ada ratusan pengemudi ojol yang mendapat bantuan subsidi tersebut. Mereka diberi kupon yang bisa ditukarkan dengan dua liter BBM.

"Antusias para ojol sangat luar biasa, kita memberikan subsidi Pertalite di Kota Malang hanya Rp4.000 sudah mendapatkan dua liter bensin," kata Pujianto di SPBU Pertamina Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (7/1).

Baca juga : Terjang Banjir Di Semarang, Mak Ganjar Jateng Bagikan Bantuan Door To Door

Pujianto menjelaskan kepada pihaknya akan mensejahterakan pengemudi online dengan programnya. Sehingga ini akan berdampak pada pemulihan ekonomi dan para ojol akan memiliki pendapat lebih bagi keluarganya.

"Relawan Sahabat Sandi juga akan melakukan program lainnya sebagai bentuk mensejahterakan ojol di Kota Malang. Ini akan memiliki dampak positif bagi para pengemudi online," ujar Pujianto.

Sementara itu, salah seorang ojek online Wawan, 41, mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga Uno dan relawan Sahabat Sandi. Menurutnya bagi pekerja di bidang transportasi kegiatan ini tepat manfaat, di tengah harga BBM subsidi kian melonjak.

Baca juga : RIP Pele, Selamat Main Bola Di Langit, Bersama Maradona

"Program ini sangat membantu bagi kami yang bekerja di bidang transportasi, jadi biasanya beli bensin Pertalite Rp.20.000 tapi sekarang hanya Rp.4.000 sudah mendapatkan dua liter bahan bakar. Terima kasih untuk program Pak Sandiaga Uno bermanfaat bagi kami di Kota Malang," ungkap Wawan. 

Wawan berharap Sandiaga dapat menyampaikan keluhan para ojol kepada Pemerintah. Ia pun menuturkan program positif ini dapat dilakukan setiap bulan di Kota Malang.

"Harapannya dapat terus dilakukan setiap bulan dan Pak Sandi dapat menyampaikan keluhan kita para ojol untuk menurunkan harga bensin Pertalite seperti bensin non subsidi," imbuhnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.